Kisah Nabi Ilyas AS Singkat dan Lengkap

oleh -0 Dilihat
Kisah Nabi Ilyas
image: wired

Diskursusnetwork.com – Kisah Nabi Ilyas AS menjadi salah satu kisah nabi yang wajib diimani oleh umat muslim. Beliau merupakan seorang nabi yang diutus langsung oleh Allah SWT untuk membimbing para kaum Bani Israil. Saat itu, kaum Bani Israil tengah ingkar dan lebih memilih untuk menyembah berhala.

Diketahui berhala sendiri merupakan sebuah representasi dari objek yang disembah atau dipuja oleh sekelompok orang tertentu. Biasanya, objek ini merujuk pada patung, gambar atau berbagai hal lainnya. Dalam konteks cerita Nabi Ilyas AS ini, berhala yang disembah Bani Israil berupa patung.

Untuk itulah, Nabi Ilyas AS diutus langsung untuk membawa pesan tauhid agar mereka bisa meninggalkan berhala dan mulai menyembah Allah SWT. Tentu saja, hal tersebut tidak mudah karena beliau kerap mendapatkan penolakan dari umat yang tidak beriman. Seperti apa kisah Selengkapnya?

Awal Kelahiran Nabi Ilyas AS

Jika dilihat dari silsilah keluarga, Nabi Ilyas merupakan keturunan keempat dari Nabi Harun AS. Karena itulah, kisah Nabi Ilyas merupakan sebuah lanjutan kisah Nabi Musa dan Nabi Harun AS. Pasalnya, Nabi Ilyas AS juga diutus Allah SWT untuk berdakwah pada kaum Bani Israil yang meyembah berhala.

Dalam sebuah tafsir dijelaskan bahwa Nabi Ilyas AS merupakan salah satu nabi yang diberikan derajat yang tinggi oleh Allah SWT. Pasalnya, beliau terletak di hati tujuh nenda samawi yang merupakan matahari. Tidak heran jika kehadirannya menyimpan banyak mukjizat sebagai tanda kebesaran Allah.

Pada usia ke-35 tahun, untuk kali pertama Nabi Ilyas AS mendapatkan wahyu dari Allah SWT. Kala itu, beliau diberikan mandat pergi ke daerah Ba’labak yang terletak di sebelah Barat Damaskus. Penduduk Ba’labak inilah yang dikenal sebagai Kaum Bani Israil yang menyembah berhala bernama Ba’i.

baca juga: Kisah Nabi Khidir

Nabi Ilyas AS dan Kaum Bani Israil

Nabi Ilyas AS dan Kaum Bani Israil
image: youtube @RUMAHISLAMI9498

kisah hidup Nabi Ilyas saat menjalankan dakwahnya untuk kaum Bani Israil tentu saja tidak mudah. Di awal dakwahnya, beliau langsung mendapatkan penolakan dari raja Kaum Bani IsrailN= pada saat itu. Namun tidak menyerah, Nabi Ilyas AS tetap menyerukan dakwah atas kebesaran Allah SWT.

Semakin lama, semakin banyak Kaum Bani Israil yang menunjukkan penolakannya pada dakwah Nabi Ilyas AS. Mereka dengan tegas mengatakan bahwa lebih mempercayai berhala bernama Sa’I tersebut. Hingga suatu ketika, bencana kekeringan muncul di tengah Kota Ba’labak.

Akibat kekeringan ini, banyak penduduk kota yang meninggal. Bani Israil yang beriman pun menganggap bahwa bencana tersebut adalah akibat dari dakwah Nabi Ilyas AS. Hal inilah yang membuat mereka berencana mengusir hingga pembunuhan kepada Nabi Ilyas AS.

Karena ancaman dari Bani Israil, dari kisah Nabi Ilyas AS diketahui bahwa beliau akhirnya bersembunyi di dalam gua. Atas pertolongan Allah, seekor burung gagak datang memberikan persediaan makanan untuk Nabi Ilyas AS yang berada di tengah gua.

Beberapa tahun sepeninggal Nabi Ilyas, bencana kekeringan di Ba’labak tidak kunjung usai meski sudah menyembah berhala. Hingga suatu ketika, mereka berjanji untuk mengikuti perintah Nabi Ilyas beriman kepada Allah SWT. Tidak berapa lama, hujan pun akhirnya turun.

baca juga: Kisah Nabi Ismail

Kisah Nabi Ilyas AS: Ingkarnya Bani Israil

Setelah bencana kekeringan berakhir, Kaum Bani Israil akhirnya percaya akan kebesaran Allah SWT. Namun ternyata, semua itu hanya bertahan selama beberapa tahun saja. Mereka kembali ingkar dan lagi-lagi menyembah berhala.

Nabi Ilyas AS yang tabah pun kembali berdoa kepada Allah SWT agar kaumnya bisa disadarkan. Allah SWT pun akhirnya kembali memberikan bencana gempa bumi dahsyat kepada Kaum Bani Israil. Semantara itu, Nabi Ilyas dan pengikutnya yang beriman sudah diperintahkan untuk pindah.

baca juga: Kisah Nabi Daud

Awal Kisah Nabi Ilyas dan Ilyasa

Berkisah tentang Nabi Ilyas rasanya tidak lengkap jika tidak membahas Nabi Ilyasa. Meski namanya mirip, namun kenyataannya keduanya tidak memiliki hubungan darah yang dekat. Pertemuan Nabi Ilyas dengan Nabi Ilyasa berawal saat beliau bersembunyi di rumah seorang wanita Bani Israil.

Di rumah tersebut, ada Nabi Ilyasa muda yang terjangkit penyakit. Sang wanita pun meminta Nabi Ilyas untuk mengobati anaknya dan berhasil. Setelah 10 tahun, Nabi Ilyas akhirnya kembali ke kaumnya dengan ditemani oleh sosok Nabi Ilyasa AS.

Kisah Nabi Ilyas dan Mukjizatnya

Ringkasan Kisah Nabi Isa yang Dikhianati dan Berhasil Lolos dari Upaya Pembunuhan
image: tribun

Sebagai nabi utusan Allah, sudah pasti bahwa Nabi Ilyas AS memiliki mukjizat. Kamu penasaran apa saja mukjizat yang diturunkan Allah SWT pada Nabi Ilyas AS? Ini dia daftarnya:

1. Mempu Membangkitkan Orang Mati

Ketika musim kemarau panjang, Nabi Ilyas AS bertemu dengan seorang wanita tua yang membawa sedikit air dan gandum untuk sang anak. Saat itu, Nabi Ilyas meminta makanan tersebut untuk diberikan kepadanya. Beliau berkata bahwa nantinya persediaan air dan gandum akan selalu penuh.

Sayangnya, anak wanita tersebut meninggal padahal belum sempat memakan gandum tersebut. Nabi Ilyas AS pun memohon kepada Allah untuk menghidupkan lagi anak dari sang wanita tersebut. Atas izin Allah, sang anak kemudian hidup kembali.

2. Mampu Berlari Kencang Mendahului Kereta

Dalam kisah Nabi Ilyas AS diketahui bahwa beliau pernah mendapatkan serangan dan dikejar oleh Kaum Bani Israil. Saat itu, beliau mampu berlari sangat kencang. Saking kencangnya, kecepatannya bisa sampai mendahului kereta milik Raja Arab saat itu.

3. Mendatangkan Musim Kemarau dan Penghujan

Saat kaum Bani Israil dengan tegas menolak beriman, Nabi Ilyas lantas meminta kepada Allah SWT untuk menurunkan azab, Berkat doa Nabi Ilyas AS ini, musim kemarau panjang akhirnya melanda Ba’labak. Setelahnya, Allah SWT pun mengabulkan doa Nabi Ilyas yang meminta turun hujan.

4. Bertahan Hidup dalam Kemarau Panjang

Selama musim kemarau panjang, banyak nyawa Kaum Bani Israil yang terenggut karena kelaparan. Namun, Nabi Ilyas AS mampu bertahan hidup. Saat itu, Allah SWT mengirimkan seekor burung gagak untuk membawakan makanan pada Nabi Ilyas yang tengah bersembunyi di gua.

5. Mampu Menyembuhkan Orang Sakit

Dari cerita Nabi Ilyas AS, juga dikisahkan bahwa beliau mampu menyembuhkan orang sakit. Adapun orang yang disembuhkan tersebut adalah Nabi Ilyasa saat masih muda. Setelah itu, Nabi Ilyas dan Ilyasa akhirnya berdakwah untuk mengabarkan kebesaran Allah SWT pada lebih banyak orang.

Kisah Teladan Nabi Ilyas AS

Dari kisah yang sudah dijelaskan di atas, ada banyak teladan yang bisa kamu ambil dari sosok Nabi Ilyas AS. Apa sajakah itu?

1. Kesabaran

Kesabaran Nabi Ilyas AS menghadapi keingkaran kaum Bani Israil akhirnya membuahkan hasil. Saat itu, Bani Israil pun sampai rela menghancurkan semua berhala-berhala yang disembah.

2. Taat Beribadah

Dalam kisah Nabi Ilyas, diketahu beliau merupakan sosok yang taat beribadah. Bahkan saat menjalani pelarian akibat ancaman Bani Israil, beliau tetap konsisten beribadah kepada Allah.

3. Suka Menolong Sesama

Selama masa kenabiannya, ada banyak orang yang sudah ditolong oleh Nabi Ilyas AS. Dengan ini, makin banyak orang yang percaya kepadanya.

Dalam kisah di atas, sudah jelas bahwa sosok Nabi Ilyas AS telah banyak menyadarkan kamu akan arti sebuah kesabaran. Dengan sabar, semua permasalahan hidup akan lebih mudah dijalani. Untuk itu, perlu juga diperkuat ketaatannya pada Allah SWT.

Sebagai penutup, kisah Nabi Ilyas AS ini ternyata dapat menginspirasi kamu dengan banyak pelajaran berharga. Nabi Ilyas yang menjalani hidupnya dengan penuh pengabdian ini akan mengajarkan kamu akan kekuatan doa, tawakkan pada Allah SWT hingga keteguhan hadapi ujian hidup.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.