Real Madrid Melaju ke Semifinal Liga Champions Setelah Singkirkan Manchester City

oleh -0 Dilihat
Real madrid
Selebrasi kemenangan adu penalti Real Madrid vs Manchester City (foto Ig real madrid)

Diskursus Network – Real Madrid berhasil melaju ke semifinal Liga Champions 2023/24 setelah mengalahkan Manchester City melalui adu penalti 4-3 di pertandingan perempat final leg kedua yang berlangsung di Etihad Stadium pada Rabu malam waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.

Real Madrid memimpin pertandingan dengan gol awal dari Rodrygo, namun Kevin de Bruyne menyamakan kedudukan tidak lama kemudian.

Setelah bermain imbang 1-1 selama 90 menit dan tambahan waktu ekstra, pertandingan harus diputuskan melalui adu penalti.

Dari Manchester City, dua penendang tidak berhasil mencetak gol, sementara dari Real Madrid, hanya satu penendang yang gagal,

Dengan kemenangan ini, Real Madrid melenggang ke semifinal Liga Champions 2023/24, sementara Manchester City, juara bertahan, terpaksa tersisih.

Dalam pertandingan, City mencoba mengontrol permainan dan mencari celah di pertahanan Madrid, tetapi tim tamu berhasil mencetak gol lebih dulu hanya dalam waktu 12 menit.

Gol itu berasal dari kerjasama Jude Bellingham yang mengumpan ke Federico Valverde di sisi kanan, lalu dilanjutkan dengan umpan silang dari Vinicius Junior.

Rodrygo berhasil menyambar bola rebound dari penjaga gawang Ederson untuk membawa Real Madrid unggul 1-0.

City mencoba membalas beberapa menit kemudian melalui kepala Erling Haaland, tetapi usahanya masih melenceng di atas gawang Andriy Lunin.

Di menit ke-19, Haaland kembali mendapatkan peluang dengan sundulan yang mengenai mistar, dan bola rebound yang ditendang Bernardo Silva pun melebar.

City terus mendesak Madrid untuk mencari gol penyama kedudukan, termasuk usaha dari De Bruyne di menit ke-27 yang masih bisa ditepis Lunin.

Tidak ada gol tambahan hingga akhir babak pertama dengan skor tetap 1-0 untuk keunggulan Real Madrid.

Memasuki babak kedua, City langsung meningkatkan serangan dan mendapat peluang melalui sepakan Grealish di menit ke-47, namun Lunin masih mampu menepisnya.

Pada menit ke-51, Real Madrid nyaris kebobolan, namun tendangan Haaland ke gawang yang kosong berhasil disapu oleh Nacho tepat waktu.

Pelatih City, Pep Guardiola, kemudian memasukkan Jeremy Doku di menit ke-72 untuk meningkatkan serangan, dan perubahan itu membuahkan hasil ketika Doku berkontribusi pada gol penyama kedudukan yang dicetak De Bruyne pada menit ke-76.

Doku melakukan tusukan dari sisi kiri dan mengirimkan umpan silang yang dihalau oleh Ruediger, namun bola malah berakhir di kaki De Bruyne yang langsung menembak ke pojok atas gawang, membuat skor menjadi 1-1.

Meski Manchester City mendominasi penguasaan bola di sisa waktu, skor tetap tidak berubah hingga babak kedua berakhir, sehingga pertandingan berlanjut ke perpanjangan waktu.

Selama perpanjangan waktu, meskipun City terus mendominasi, tidak ada gol yang tercipta dan skor tetap 1-1, memaksa pertandingan ke babak adu penalti.

Dalam adu penalti, empat penendang Real Madrid, yaitu Jude Bellingham, Lucas Vasquez, Nacho, dan Rudiger, berhasil mencetak gol, sementara hanya tendangan Luka Modric yang berhasil dihentikan oleh Ederson.

Di sisi lain, dua penendang Manchester City, Bernardo Silva dan Mateo Kovacic, gagal mengecoh kiper Madrid, Andriy Lunin.

Dengan hasil ini, Los Blancos meraih kemenangan 4-3 atas Man City dalam adu penalti.

Temukan informasi menarik lainnya Google Berita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.