Suhartoyo Jadi Ketua MK, Saldi Isra: Kami Berdua Komandonya!

oleh -0 Dilihat
Suhartoyo dan Saldi Isra mengaku Dwitunggal Ketua MK
Suhartoyo dan Saldi Isra mengaku Dwitunggal Ketua M

Jakarta – Wakil Ketua MK, Saldi Isra ungkap alasan Suhartoyo dipilih menjadi Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) menggantikan Anwar Usman. Saldi menyebut, dipilihnya Suhartoyo menjadi Ketua MK setelah para hakim melakukan pertimbangan dan diskusi intens selama 20 menit di ruang permusyawaratan hakim (RPH).

“Kalau yang tujuh hakim itu kan karena ditanya satu-satu ya. Kayak ditanya prof Arief, merasa mungkin mengambil peran yang berbeda dalam kepemimpinan kolektif ini. Pak Manahan sudah mau pensiun. Jadi yang lain merasa dua nama ini sebetulnya orang yang bisa didorong ke depan untuk kayak loko gitu ya, pimpinan kolektif, karena kami berdua bukan baru,” kata Saldi Isra usai mengumumkan Ketua MK baru yakni Suhartoyo, di Gedung MK, Gambir, Jakarta Pusat, pada Kamis (09/11/2023).

Menurutnya, kepemimpinan yang baru ini akan menjadi kepemimpinan yang kolektif kolegial untuk memecahkan masalah secara bersama-sama.

“Pimpinan ketua dan wakil ketua itu kayak dwitunggal ke depan, jadi harus diarungi dengan kekuatan jauh lebih padu. Jadi kita berbicara ini akan menjadi kepemimpinan yang kolektif, kami berdua menjadi komandonya,” ujarnya.

Sebelumnya diberitakan, pada Kamis (9/11/2023), Mahkamah Konstitusi mengumumkan nama Suhartoyo sebagai Ketua MK yang baru menggantikan Anwar Usman. Adapun nama Saldi Isra akan tetap menjadi Wakil Ketua MK mendampingi Suhartoyo. (Ilham)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.