Pengawasan Hewan Kurban Ditingkatkan Jelang Hari Raya Idul Adha

oleh -0 Dilihat
Pengawasan Hewan Kurban Ditingkatkan Jelang Hari Raya Idul Adha
Pemerintah Kota (Pemkot) Bandarlampung mulai memperketat pengawasan terhadap hewan ternak untuk kurban pada Idul Adha 1444 Hijriah.

Bandarlampung- Menghadapi hari raya Idul Adha 1444 Hijriah, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandarlampung mulai memperketat pengawasan terhadap hewan ternak untuk kurban.

Syarat hewan kurban yang diperbolehkan oleh syariat islam ialah bahimatul an’am (binatang ternak). Jenis-jenis hewannya seperti unta, sapi, kambing, dan domba. Hewan ternak yang akan digunakan untuk kurban ini sedang dilakukan pengawasan oleh pemerintah kota Bandar Lampung.

“Kami mulai bergerak melakukan pengawasan terhadap hewan kurban di peternak yang ada di kota ini,” kata Kasi Kesehatan Hewan dan Kesehatan Masyarakat Veteriner (Kesmavet) Dinas Pertanian Kota Bandarlampung M. Rifki di Bandarlampung, Minggu.

Ia mengatakan bahwa saat ini Dinas Pertanian Kota Bandarlampung sedang gencar melakukan pemberian obat cacing, vaksinasi penyakit kuku dan mulut (PMK), serta vaksinasi lumpy skin disease (LSD).

“Untuk saat ini kasus LSD belum ditemukan di kota ini, begitu pula dengan PMK, baik saat kami turun ke lapangan maupun laporan dari peternak,” kata dia.

Rifki mengatakan Dinas Pertanian bersama pihak terkait terus melakukan pengawasan lalu lintas ternak yang masuk maupun keluar kota ini.

“Untuk tindakan karantina hewan masuk tidak ada, namun saat ini dilakukan pengawasan lalu lintas dan hewan yang masuk harus dilengkapi dengan surat keterangan sehat,” kata dia.

Dia mengungkapkan bahwa kebutuhan hewan kurban di Bandarlampung sekitar 1.800 ekor sapi atau kerbau dan kambing sekitar 3.000 ekor.

“Kalau untuk memenuhi kebutuhan hewan kurban di Bandarlampung, dipenuhi oleh kabupaten dan kota lainnya, dan harus dilengkapi surat keterangan sehat,” ujarnya. (Red DN/ant)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.