Longsor, 615 Orang Mengungsi di Minahasa Utara

oleh -0 Dilihat
Banjir Longsor Minahasa
Banjir Disertai Material Tanah Akibat Longsor Yang Terjadi di Minahasa Utara (Sumber: BNPB)

Diskursus Network – Longsor  dan banjir yang terjadi pada Selasa 9 April 2024 Pukul 07:40 WITA di kabupaten Minahasa Utara, Sulawesi Utara menyebabkan 1.071 jiwa terdampak dan 154 Kepala Keluarga atau 615 jiwa mengungsi ketempat yang aman.

banjir setinggi 70 cm menyebabkan 422 unit rumah terendam, dan 1 fasilitas pendidikan rusak berat serta memutus jaringan listrik, jaringan komunikasi. Kondisi terkini jaringan listrik belum seluruhnya tersambung begitu pula dengan jaringan komunikasi.

Bencana Longsor yang sempat memutus akses jaringan utama, namun tim gabungan bencana membersihkan jalur yang tertimpa material longsor agar bisa bisa dilalui Kembali.  Kini jalan utama baru bisa diakses dilewati satu jalur.

Baca Juga: PVMBG Ungkap Longsor di Tol Bocimi Sukabumi Potensi Terulang Karena Cuaca Ekstreem

Longsor dan Banjir terjadi setelah hujan dengan intensitas tinggi khususnya di Kecamatan Likupang Selatan, Likupang Timur, Likupang Barat dan Wori.

Wilayah tanah longsor meliputi tiga Kecamatan. Desa Kokoleh Dua, Marinsow di Kecamatan Likupang Timur. Desa Kaweruan di Kecamatan Likupang Selatan. Desa Munte di Kecamatan Likupang Barat. (DN-Kabs)

Baca Informasi Dari Diskursus Network Melalui Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.