8 Juta Warga Jakarta Mudik ke Kampung Halaman

oleh -0 Dilihat
Mudik Warga Jakarta
Ilustrasi Kendaraan Pemudik di Jakarta

Diskursus Network – Sebanyak 8 Juta orang akan mudik meninggalkan Jakarta menuju kampung halaman mereka. Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) DKI Jakarta memperkirakan Jumlah warga yang mudik kali ini meningkat 60 persen dibandingkan tahun 2023.

“Sekitar 7 sampai 8 juta yang akan mudik,” ujar Kepala Dukcapil DKI Budi Awaludin kepada wartawan, dikutip Sabtu, 6 April 2024.

Ia mengatakan daata ini berdasarkan hasil koordinasi antara Dukcapil dan Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta tentang pemantauan pergerakan pemudik di Jakarta.

Baca JugaSabtu Malam,178 Ribu Kendaraan Mudik Lewat Tol Menuju Jawa

Meski demikian Budi meminta pemudik yang kembali ke Jakarta tidak membawa sanak saudara. Apalgai jika tidak memiliki tempat tinggal yang layak di Jakarta.

“Jangan hanya modal nekat, karena ini tentu akan menyusahkan para pendatang itu sendiri, dan masyarakat Jakarta,” jelas dia.

Mengacu data Badan Pusat Statistik Provinsi Jakarta, saat ini Jakarta dihuni oleh 10.672.100 Jiwa, artinya jika 8 Juta penduduknya mudik maka selama libur lebaran Jakarta akan lengang.

Baca Informasi Lainnya di Google News

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.