Kasus Kejahatan di Wilayah Polda Metro Jaya Meningkat 32% Dibanding Tahun Lalu

oleh -0 Dilihat
kejahatan
Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Karyoto

Jakarta – Polda Metro Jaya mencatat ada 52.430 kasus kejahatan yang terjadi di wilayah hukum Polda Metro Jaya sepanjang tahun 2023. Jumlah ini meningkat sebanyak 32 persen dibandingkan tahun 2022 lalu.

Kejahatan yang diungkap oleh Polda Metro Jaya ini didominasi oleh kasus kriminal, penipuan dan penggelapan serta kasus penyalahgunaan narkotika.

Peningkatan jumlah kasus kejahatan yang naik 32% tersebut diungkapkan oleh Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto pada saat memimpin rilis akhir tahun di Mapolda Metro Jaya pada Kamis sore (28/12/2023).

Berdasarkan data yang dicatat oleh Polda Metro Jaya sepanjang tahun 2023/ sedikitnya 32.884 kasus ditangani oleh Ditreskrimum Polda Metro Jaya, 1.900 kasus ditangani oleh Ditreskrimsus Polda Metro Jaya dan 5.282 kasus ditangani oleh Ditresnarkoba Polda Metro Jaya.

“Untuk di masing-masing direktorat reserse baik Ditreskrimum Ditreskrimsus dan Narkoba itu mengalami kenaikan, Krimum tahun 2023 sebanyak 32.884 baik kasus perkara ini didominasi dengan perkara penipuan dan penggelapan kemudian ditreskrimsus sebanyak 1900 kasus kemudian narkoba pada tahun 2023 naik menjadi 5.282 perkara,” ujar Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Karyoto.

Baca juga: Praperadilan Kasus Suap Dimulai, Firli Bahuri Melawan Kapolda Metro Jaya

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto mengatakan ada beberapa kasus menonjol yang ditangani oleh Ditreskrimum diantaranya kasus jual beli organ ginjal dan perdagangan senjata api illegal sedangkan Ditreskrimsus Polda Metro Jaya pengungkapan kasus film porno dan kasus pemerasan yang menjerat mantan ketua KPK Firli Bahuri.

Selain itu, Irjen Pol Karyoto juga mengatakan angka kecelakaan lalulintas meningkat 11% dari tahun sebelumnya dari 10.494 kasus menjadi 11.629 kasus. Dengan rincian korban meninggal dunia menurun 11%  dari 707 orang menjadi 628 orang sedangkan luka berat meningkat 36% dan luka ringan meningkat 11%.

“Lalu lintas pada tahun 2023 mengalami peningkatan sebesar 11% atau 1135 kasus adapun rinciannya sebagai berikut, korban meninggal menurun sebanyak 628 orang kemudian korban luka berat meningkat sebanyak 2320 orang rupa ringan 11.363 orang,” tambahnya.

Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto mengungkap ada 52.430 tindak kejahatan yang terjadi di Jakarta selama tahun 2023. jumlah ini meningkat 32% jika dibandingkan tahun sebelummya.

Meski demikian, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto mengklaim kenaikan jumlah kasus kejahatan di wilayah hukum Polda Metro Jaya sejalan dengan penyelesaian perkara yang ditangani. (DN-P)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.