Gelar Upacara, Warga Kampung Gudang Lelang Kenakan Seragam Sekolah

oleh -0 Dilihat

Bandarlampung- Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 disambut secara khusus oleh warga Kampung Gudang Lelang, Kecamatan Telukbetung Selatan, Bandar Lampung. Bertepatan dengan hari kemerdekaan, warga menggelar upacara bendera, uniknya sejumlah warga mengenakan baju sekolah dari SD, SMP dan SMA.

Ketua Pelakasana Saefudin, mengungkapkan kegiatan ini selalu digelar setiap tahunnya dan di tahun ini lebih meriah dibandingkan tahun sebelumnya, hal ini juga berkaitan dengan dilonggarkannya aturan pemerintah tentang penerapan keramaian selama pandemi COVID-19.

Dalam kegiatan ini, sejumlah warga berinisiatif mengenakan baju siswa sekolah saat upacara kemerdekaan agar lebih meriah. Di usia Indonesia yang ke-77, Saefudin berharap negara ini bisa lebih baik lagi. Maemunah warga Kampung Gudang Lelang, dirinya sengaja mengenakan seragam sekolah agar suasana lebih meriah, sehingga masyarakat bisa lebih bersemangat dalam menatap hari-hari esok.

Hal ini juga dilakukan, agar anak-anak khususnya bisa lebih cinta tanah air. Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung mengizinkan warganya untuk menggelar kegiatan peringatan Hut ke-77 Kemerdekaan RI. Meski demikian warga diminta untuk tetap menerapkan prokes. (Roy Baskara)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.