Jelang Nataru 2022, Harga Kebutuhan Pokok Mulai Naik

oleh -5 Dilihat
Harga kebutuhan pokok seperti cabai naik, menjelang bulan Ramadhan 2023
Harga kebutuhan pokok seperti cabai naik, menjelang bulan Ramadhan 2023

Bandar Lampung– Menjelang Natal dan Tahun Baru 2021, harga kebutuhan pokok diperkirakan akan terus naik. Berdasarkan pantauan diskursusnetwork.com, untuk harga bahan pokok seperti cabai di pasar Gintung serta Pasar Tengah, Tanjung Karang Pusat, Bandar Lampung sudah mulai naik.

Menurut salah satu pedagang di pasar Gitung, Emon, setiap akhir tahun semua bahan pokok mengalami kenaikan harga.

“Memang kalo akhir tahun, jelang Natal gitu biasanya memang semua bahan pokok naik harga, termasuk cabai ini. Kenaikannya hampir 10 ribu sendiri,” katanya Jumat (26/11/2021).

WhatsApp Image 2021 11 26 at 09.59.59 1

Menurut Emon, kenaikan tertinggi ada di cabai merah keriting. Harga awalnya semula Rp 25 ribu per kilogram, sekarang harga cabai merah keriting naik menjadi Rp 34 ribu per kilogramnya.

Sementara itu, cabai rawit yang tadinya Rp 26 ribu perkilogramnya, sekarang menjadi Rp 35 ribu. Namun, kata Emon harga bawang justru turun.

WhatsApp Image 2021 11 26 at 09.59.58

“Kalau bawang justru turun harganya. Bawang merah sekarang per kilonya Rp 16 ribu, kalo bawang putih Rp 22 ribu dari yang sebelumnya berkisar di harga Rp 25 hingga Rp 30 ribu,” pungkasnya.

Hal senada diungkapkan oleh pedagang lain yang ditemui di Pasar Tengah, Ira, warga Tanjung Karang ini juga menyebut harga cabai sudah mulai naik jelang Nataru. Kenaikan harga menurutnya juga dipengaruhi adanya faktor cuaca seperti musim penghujan.

“Ini barang dari Jawa, kalau akhir tahun itu kan musim hujan, biasanya memang naik terus salah satunya karena itu,” ungkapnya.

Laporan Reporter: Anindita Aisyah Putri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.