Tingkatkan Kemampuan SAR, Polres Tanggamus Gelar Latihan Bersama Basarnas

oleh -3 Dilihat
IMG 20211124 WA0001

 

Tanggamus – Personel Sat Samapta Polres Tanggamus bersama Basarnas melakukan latihan bersama di Dam Margo Tirto Pekon Gisting Bawah, Kecamatan Gisting.

Tampak hadir Kapolres Tanggamus AKBP Satya Widhy Widharyadi dalam kegiatan latihan untuk memberikan motifasi dan melihat kemampuan SAR para personelnya.

Pantauan di lokasi, saat praktik lapangan menggunakan perahu karet Basarnas dan kano Polri, personel Polres Tanggamus sangat bersemangat melakukan serangkaian latihan evakuasi korban tenggelam.

Kabag Ops Kompol Bunyamin mengatakan, pihaknya bersama Basarnas melakukan latihan bersama guna meningkatkan kemampuan SAR para personil dalam membantu masyarakat yang terkena musibah, baik banjir, longsor maupun korban tenggelam.

“Latihan hari ini dengan pengenalan alat-alat seperti lerahu karet dan evakuasi menggunakan perahu karet. Termasul bagaimana membantu korban tenggelam,” kata Bunyamin dalam keterangannya, Rabu (24/11/2021).

Menurut dia, latihan bersama ini akan dilakukan secara kontinu sesuai jadwal yang telah ditentukan. Hasil latihan tersebut, kata dia, diharapkan dapat membantu masyarakat yang membutuhkan pertolongan. “Latihan akan berlanjut dengan pelatihan-pelatihan setiap hari Senin dan Rabu. Kita akan bergabung bersama-sama,” kata dia.

Saat yang sama, Katim Basarnas Tanggamus Hendra menjelaskan bahwa latihan gabungan yang dilakukan antara lain pelatihan penyelamatan di air, teknik pemasangan mesin dan evakuasi korban di air.

“Seperti mengulas bagaimana mesin tempel, teknik dayung, pengenalan perahu dan teknik evakuasi korban di air,” kata dia. []

Laporan Kontributor: Anton Nugroz

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.