Penjual Bunga Tabur Raup Keuntungan Jelang Ramadhan

oleh -0 Dilihat

Bandar Lampung – Sebagian warga Kecamatan Kemiling menjadikan moment menjelang Ramdhan sebagai ladang usaha dengan menjual bunga tabur untuk keperluan para peziarah. Salah satunya Winda yang memanfaatkan suasana menjelang bulan suci Ramadhan tahun 2023.

Winda sejak hari Jumat tanggal 17 Maret 2023, telah membuka lapak tabur bunga. Dirinya menjual bunga lima macam rupa mulai dari bunga kenanga, bunga kertas, bunga mangkok, bunga mawar, bunga pacar dan daun pandan.

Winda setiap hari perbungkus bunga tabur dijual dengan harga Rp5.000. Setiap hari diakuinya habis 30 bungkus sehingga dirinya terkadang menyetok hingga 50 bungkus.

Winda mulai membuka lapaknya dari pukul 07.30 WIB sampai pukul 18.00 WIB, berjualan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) yang ada di Jalan Raden Imba Kusuma, Kecamatan Kemiling, Bandar Lampung. (LIting)

Baca : Jelang Nyepi, Umat Hindu Lampung Gelar Tawur Agung Kesanga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.