Upaya Stabilkan Harga Sembako Jelang Nataru, Pemkab Lampung Selatan Gelar Pasar Murah

oleh -3 Dilihat
WhatsApp Image 2021 11 19 at 00.45.01

Lampung Selatan – Untuk membantu masyarakat saat harga kebutuhan pokok yang makin tinggi dalam beberapa bulan terakhir, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan (Lamsel) menggelar pasar murah.

“Sejak kemarin kami menggelar pasar murah untuk menekan harga kebutuhan pokok menjelang Natal dan tahun baru,” ungkap Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Lamsel Yusri pada Jumat (19/11/2021) saat ditemui pada gelaran pasar murah di Kalianda.

Pemkab Lamsel menurutnya telah berulang kali menggelar operasi pasar murah diseluruh wilayah Lamsel.

“Namun sempat terhenti selama dua tahun akibat pandemi. Tapi setelah Lamsel masuk PPKM Level 1, kegiatan ini bisa dilaksanakan lagi dan menjadi agenda tahunan,” katanya.

Kegiatan pasar murah itu dapat terlaksana berkat upaya pemerintah daerah melalui dinas perdagangan dan perindustrian, serta OPD terkait lainnya bersama-sama dengan pihak-pihak dunia usaha yang ada di Lamsel. []

Laporan Reporter: Roy Baskara Pratama

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.