Menolak Direlokasi, Pedagang Jalan Bukit Tinggi Bambu Kuning: Kami Akan Bertahan Disini!

oleh -6 Dilihat
WhatsApp Image 2021 11 18 at 05.19.25 1
Suasana unjuk rasa pedagang di Jalan Bukit Tinggi, Pasar Bambu Kuning, Bandar Lampung yang menolak direlokasi, Kamis (18/11/2021)./FOTO: Tasya

Bandar Lampung – Puluhan Pedagang Kaki Lima (PKL) Bukit Tinggi, Bandar Lampung menggelar aksi solidaritas untuk menolak relokasi ke lantai 2 dan 3 Pasar Bambu Kuning, Kamis (18/11/2021).

Berdasarkan pantauan, para pedagang tersebut membentangkan spakduk dengan tulisan “Tolak Relokasi PKL di Jl. Bukit Tinggi Ke LT 2 & 3, Bangun Kerjasama Dalam Penataan PKL Pasar di Bandar Lampung”.

Salah seorang PKL, Riri mengatakan, dia dan pedagang lainnya menolak dengan tegas kebijakan Pemerintah Kota Bandar Lampung tersebut.

“Kami PKL disini di Jl Bukit Tinggi ini tetap tidak mau digusur. Satpol PP silahkan mundur. Kami disini mencari makan, kami disini mencari kehidupan kami,” ucap Riri dengan nada tinggi.

Menurutnya, penggusuran ini tidak adil bagi para pedagang. Karena dahulu, sempat para pedagang ini berdagang di lantai dua dan tiga, namun sepi pembeli.

“Kami tidak menuntut apapun. Kalau besok mereka datang lagi, tetap kami disini!” Sambungnya tegas.

Sementara itu, Kepala Dinas Perdagangan Bandar Lampung Wilson Faisol mengatakan bahwa ini bukan penggusuran, melainkan hanya penertiban agar jalan tidak macet.

“Kita tidak pernah mengatakan penggusuran, ini penertiban. Namun karena kondisinya begini, jadi kami hentikan agar tidak terjadi bentrok. Akan kami koordinasikan kembali,” tukas Wilson. []

Laporan Reporter: Anindita Aisyah Putri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.