1.633 Peserta Lolos Ujian Masuk Unila Jalur Mandiri

oleh -0 Dilihat
Universitas Lampung (Unila) telah mengumumkan hasil seleksi ujian mandiri dan telah meloloskan 1.633 peserta
Universitas Lampung (Unila) telah mengumumkan hasil seleksi ujian mandiri dan telah meloloskan 1.633 peserta

Bandar Lampung – Universitas Lampung (Unila) telah mengumumkan hasil seleksi ujian mandiri dan telah meloloskan 1.633 peserta. Jalur mandiri Unila tersebut terdiri dari empat jalur masuk, yaitu Seleksi Masuk Perguruan Tinggi Lampung (SMPTL), prestasi khusus, kelas internasional, dan PMPAP.

Secara keseluruhan dari empat jalur masuk itu terdapat 3.306 pendaftar. Dengan rincian jalur SMPTL 2.173 pendaftar, prestasi khusus 78 pendaftar, kelas internasional 4 pendaftar, dan PMPAP 1.047 pendaftar.

Ketua Panitia Seleksi Ujian Mandiri Unila, Fitra Darma mengatakan dari kuota yang disediakan hanya 1.633 calon mahasiswa baru yang berhasil lolos seleksi.

“Skor tertinggi dalam ujian UTBK adalah 464 dengan rata-rata nilai UTBK sebesar 213. Perolehan skor ini dinilai sudah sangat baik mengingat soal-soal yang disediakan relatif sulit dibandingkan soal UTBK-SNBT,” ujarnya dikutip pada Jumat (14/7/2023)

Dia melanjutkan, jalur mandiri tahun ini menyiapkan masa sanggah bagi peserta yang merasa keberatan dengan hasil pengumuman.

“Ada masa sanggah selama lima hari kerja. Biasanya diarahkan passing grade jurusan yang dipilih. Jadi kalau memang passing grade jurusan yang dipilih lebih besar dari pada nilainya, tentu tidak diterima, kecuali memang ada kesalahan dari panitia,” ujarnya.

Fitra menjelaskan program studi (prodi) yang paling banyak diminati pada seleksi ujian mandiri Unila tahun 2023 meliputi Ilmu Hukum dengan 512 pendaftar, Kedokteran dengan 459 pendaftar, dan Farmasi dengan 361 pendaftar.

Bagi calon mahasiswa yang ingin mempertanyakan nilai atau hasil seleksi, panitia memberikan masa sanggah yang berlangsung dari 14 hingga 20 Juli 2023.

Menurutnya pelaksanaan seleksi jalur mandiri Unila dapat dipastikan bersih dari korupsi, kolusi, dan nepotisme (KKN). Hal itu sejalan dengan tagline Unila Pro-aktif (Profesional, Akuntabel, dan Transparan). (Red)

 

Baca : OPEC Perkirakan Permintaan Minyak Global Tumbuh 2,2 Persen pada 2024

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.