Empat Buronan Kejari Bandar Lampung Belum Tertangkap

oleh -2 Dilihat
WhatsApp Image 2022 01 04 at 22.03.32 1
Kejaksaan Negeri Kota Bandar Lampung

Bandar Lampung – Empat buronan Kejaksaan Negeri (Kejari) Bandar Lampung masih belum tertangkap, hal ini diungkapkan dalam pencapain kerja tahun 2021.

“Memang ada empat yang masuk dalam daftar pencarian orang, kami pun sudah kordinasi nasi dengan pihak imigrasi untuk dilakukan pencekalan,” ungkap Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Bandarlampung, Abdullah Noer Deny pada Selasa (4/1/2022).

Dia mengatakan, memang dalam pengajuan di imigrasi ada batasnya akan tetapi kejari selalu koordinadi dengan tim tabur di Kejati Lampung agar  ke empat orang buronan ini segera tertangkap.

Dilanjutkan oleh Kasi Intelejen Kejari Bandarlampung, Erik Yudhistira mengatakan, pihaknya mencatat 6 DPO sejak memasuki awal 2021 hingga penghujung tahun tersangka menyisakan 4 orang. Dua di antaranya dinyatakan telah meninggal dunia.

“Untuk DPO Kejari Bandarlampung, dari 6 buronan masih ada 4 sisanya, dua orang dinyatakan meninggal dunia. Salah satunya tepidana mantan Bupati Lampung Timur, Satono,” ujar Erik.

Perlu diketahui, Kejari Bandar Lampung   mencanangkan beberapa program kegiatan tahun 2022 yang juga akan dijabarkan sampai ke daerah seperti pemulihan ekonomi nasional (PEN) terhadap pemerintah agar masyarakat bisa segera bangkit setelah di masa pandemi.

Tahun 2022 program prioritas pertama dari Jaksa Agung adalah meningkatkan dukugam dalam menyukseskan program PEN mendorong percepatan investasi dan mempermudah kemudahan berusaha di Indonesia.

Baca : Kasus Kekerasan Perempuan di Lampung Tinggi

Selain itu Kajari pun menuturkan, Jaksa Agung RI juga memerintahkan untuk pembentukan Tim Satgas mafia tanah dan Satgas mafia pelabuhan, serta bandara. Untuk Kota Bandar Lampung dikhususkan hanya untuk pelabuhan.

Pihaknya telah mengeluarkan surat perintah penugasan untuk pembentukan Tim Satgas Kejari Bandarlampung baik mafia pelabuhan dan mafia tanah. (Red/DN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.