Apa Itu Big Data? Ini Pengertian, Karakteristik, dan 4 Fungsinya Dalam Bisnis Modern

oleh -0 Dilihat
Big Data
Big Data

Jakarta- Big data adalah salah satu konsep penting dalam dunia teknologi informasi dan bisnis modern, karena konsep ini dapat membawa potensi yang lebih besar dalam perubahan cara beroperasi yang terjadi pada sebuah perusahaan. Maka dari itu, orang-orang perlu mengetahui tentang hal ini dengan baik.

Big data bagi sebagian orang mungkin sudah tahu bahwa data yang dihasilkan dan dikumpulkan oleh sebuah pihak dapat berasal dari berbagai sumber, seperti perangkat lunak, sensor, hingga media sosial. Dengan adanya konsep data besar seperti ini, data yang dikumpulkan dapat tersusun secara lebih baik.

Apa Itu Big Data?

Big Data
teknologi informasi

Big data merupakan konsep penting dalam dunia teknologi informasi serta bisnis modern yang merujuk pada beragam jenis data dengan volume yang besar dan kompleks.

Hampir semua pelaku usaha pasti pernah mendengar tentang istilah data is the new oil yang memiliki arti bahwa data memiliki nilai ekonomi yang sangat besar. Dengan nilai ekonominya yang cenderung besar itu, data sering dianggap mirip dengan minyak yang disebut sebagai sumber daya berharga.

Konsep data besar ini tidak hanya terbatas pada data-data yang sudah tersusun rapi saja, tapi juga dapat mencakup beberapa data yang belum terstruktur. Beberapa jenis data yang tidak atau belum terstruktur adalah audio, gambar, teks, dan beberapa data seperti ini lainnya.

Dengan melihat pengertiannya tersebut, dapat dipastikan bahwa konsep data besar dapat memberikan potensi yang lebih besar dalam perubahan cara beroperasi bisnis teknologi maupun informasi. Nantinya, konsep ini juga memiliki beberapa karakteristik yang harus diketahui oleh semua orang.

Karakteristik Big Data

Orang-orang sering menyebut karakteristik sekumpulan data ini dengan nama The Three V. Namun, sebenarnya konsep pengumpulan data ini juga memiliki 2 karakteristik lainnya yang tidak kalah penting. Berikut adalah penjelasan lebih lengkap mengenai karakteristik yang dimilikinya:

1. Volume

menyimpan, mengelola, dan mengakses sekumpulan data
Menyimpan, mengelola, dan mengakses sekumpulan data

Huruf V pertama yang termasuk dalam karakteristik The Three V merujuk pada volume yang menjadi salah satu karakteristik dari konsep data tersebut. Karakteristik ini dapat dilihat dari ukuran sekumpulan data ini yang sangat besar atau bahkan melebihi kapasitas penyimpanan sistem konvensional.

Untuk menyimpan, mengelola, dan mengakses sekumpulan data ini dibutuhkan teknologi serta infrastruktur yang kuat. Jika kebutuhan ini tidak terpenuhi dengan baik, maka proses menyimpan, mengelola, dan mengakses data tersebut tidak bisa berjalan secara efisien.

2. Variety

Menyimpan berbagai data
Menyimpan berbagai data

Karakteristik selanjutnya dari big data adalah variety. Maksud dari karakteristik ini adalah sekumpulan data tersebut dapat berisi data terstruktur, semi terstruktur, maupun tidak terstruktur. Jadi, tidak hanya ada satu jenis data saja yang tersimpan di dalam sistem tersebut.

Namun, biasanya data yang tidak terstruktur membutuhkan proses tambahan yang harus dilakukan dengan tepat, agar data yang tersimpan di dalamnya bisa diketahui secara jelas. Hal-hal seperti ini membuat konsep data besar semakin dikatakan penting dalam dunia bisnis teknologi.

3. Velocity

Kecepatan data
Kecepatan data

Jika volume merujuk pada ukurannya yang besar dan variety merujuk pada jenisnya yang sangat bervariasi, untuk karakteristik yang satu ini merujuk pada kecepatan data yang tersimpan di dalamnya. Kecepatan akan sangat dibutuhkan dalam proses pengumpulan data yang hendak dilakukan.

Tidak hanya itu, proses transfer data juga membutuhkan kecepatan yang tinggi, karena dapat berpengaruh terhadap penyimpanan, pengiriman, dan pengelolaan data tersebut. Jika kumpulan data ini memiliki kecepatan yang memadai, maka data tersebut dapat digunakan secara real-time.

4. Veracity

Tingkat akurasi dalam proses pengumpulan data
Tingkat akurasi dalam proses pengumpulan data

Selain tiga karakteristik utama yang sebelumnya, kumpulan data ini juga memiliki karakteristik lain yang sering disebut dengan istilah veracity. Karakteristik yang satu ini merujuk pada tingkat akurasi dalam proses pengumpulan data yang dilakukan oleh suatu pihak.

Big data di Indonesia dikatakan memiliki tingkat akurasi yang tinggi, sehingga hal ini dapat membuat proses pengambilan keputusan bisa berjalan secara lebih maksimal dan efisien. Jadi, dapat dipastikan bahwa konsep ini membutuhkan tingkat akurasi yang tinggi.

5. Value

Memudahkan proses pengambilan keputusan perusahaan.
Memudahkan proses pengambilan keputusan perusahaan.

Karakteristik terakhir dari sekumpulan data yang disimpan menjadi satu ini adalah value yang merujuk pada nilai serta makna dari data-data tersebut. Data akan dikatakan memiliki nilai dan makna yang baik jika hasil pengumpulan data tersebut dapat memudahkan proses pengambilan keputusan perusahaan.

Namun, jika pengumpulan data ini tidak membuahkan hasil yang dapat memudahkan proses pengambilan keputusan tersebut, maka nilai dan maknanya dikatakan masih kurang. Dengan begitu, konsep data besar yang dilakukan tersebut tidak memenuhi salah satu karakteristik yang dibutuhkan.

Fungsi Big Data

Setelah mengetahui apa saja karakteristik yang dimiliki oleh konsep penting dalam dunia bisnis teknologi ini, sekarang kamu juga perlu mengetahui fungsinya dengan baik. Sebab, konsep data besar ini tidak hanya memiliki 1-2 fungsi saja, tapi ada banyak fungsi lainnya yang tak kalah penting, yaitu:

1. Menganalisis Penyebab dari Masalah Sistem

Memiliki tingkat akurasi yang lebih baik.
Memiliki tingkat akurasi yang lebih baik.

Fungsi utama dari konsep pengumpulan data ini adalah untuk menganalisis serta memprediksi penyebab dari terjadinya masalah dalam sistem. Maka dari itu, ada banyak orang yang percaya bahwa konsep ini dapat meminimalisir terjadinya kegagalan yang tidak diinginkan oleh semua pihak.

Nantinya, hasil dari analisis ini dapat digunakan secara langsung atau real-time oleh semua pihak yang memilikinya. Jadi, tentu ini dapat membuat data yang dikumpulkan memiliki tingkat akurasi yang lebih baik.

2. Referensi Perkembangan Produk

Sebagai referensi
Sebagai referensi

Tidak hanya bisa digunakan dalam proses analisis penyebab dari masalah sistem saja, tapi pengumpulan beragam jenis data ini juga bisa dijadikan sebagai referensi perkembangan suatu produk. Informasi yang dibutuhkan untuk proses perkembangan produk tersebut dapat dikumpulkan.

Kemudian, hasil dari pengumpulan data dan informasi ini dapat menjadi dasar yang tepat saat proses pengambilan keputusan bisnis. Keputusan yang tepat dapat memberikan hasil yang lebih baik bagi perkembangan bisnis perusahaan.

3. Menghemat Waktu dan Biaya Perusahaan

Menghemat waktu dan biaya
Menghemat waktu dan biaya

Dengan fungsinya yang cukup bervariasi seperti ini, membuat konsep data besar mampu menghemat waktu dan biaya yang harus dikeluarkan oleh sebuah perusahaan. Sebab, data-data perusahaan dapat disimpan dalam konsep ini secara sekaligus.

Dengan begitu, proses pengiriman serta penerimaan data ini pun bisa dilakukan secara lebih cepat. Maka dari itu, fungsi lain dari konsep ini adalah untuk membantu perusahaan dalam menghemat waktu serta biaya yang harus dikeluarkan pada saat proses pengumpulan data.

4. Meningkatkan Efisiensi Operasional

Efisiensi operasional
Efisiensi operasional

Fungsi terakhir dari konsep ini adalah untuk meningkatkan efisiensi operasional yang terjadi pada suatu perusahaan tertentu. Sebab, sekumpulan data ini dapat memahami proses operasional bisnis secara lebih tepat. Jadi, tak heran jika konsep ini sering dipakai untuk mengoptimalkan rantai pasokan.

Setelah memahami tentang apa yang dimaksud dengan big data, kamu akan semakin yakin bahwa konsep ini sangat dibutuhkan dalam perusahaan teknologi dan bisnis modern. Sebab, konsep pengumpulan data ini dapat memudahkan perusahaan dalam mengambil keputusan yang lebih baik. (Red DN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.