Pemerintah Jamin Warga Yang Direlokasi di Pulau Rempang Akan Dapat Ganti Untung

oleh -0 Dilihat
Pemerintah Jamin Warga Yang Direlokasi di Pulau Rempang Akan Dapat Ganti Untung
Tangkapan google maps pulau Rempang Batam, Kepulauan Riau

Jakarta- Kepala BP Batam, Muhammad Rudi mengatakan pemerintah menjamin warga yang direlokasi akan mendapatkan ganti untung. Warga menurut Rudi akan mendapatkan lahan 500 M2 yang sudah bersertifikat.

Tidak hanya itu, pemerintah juga akan menyiapkan rumah tipe 45M2 serta akan dibangun perkampungan baru dengan 2.700 rumah, dan dermaga untuk menunjang kebutuhan nelayan.

Saat ini BP Batam terus melakukan sosialisasi terkait relokasi 3 kampung di Pulau Rempang dan 91 KK yang sudah siap pindah dan 168 masih konsultasi.

“Tiga kampung sendiri itu awalnya enggak mau terima kita, sehingga kita sulit masuk ke sana. Tapi sepekan terakhir alhamdulillah kita bisa masuk secara agak lengkap dan kita harap pekan depan mereka sudah tahu semua tentang relokasi ini,” kata Rudi dikutip dari CNBC Indonesia, Jumat (15/9/2023).

Pulau Rempang dan sekitarnya akan dikembangkan dan akan dibangun perusahaan kaca dan solar panel Xinyi Group bersama PT Makmur Elok Graha (MEG).

Perusahaan itu pun telah berkomitmen untuk membangun pabrik pengolahan pasir kuarsa senilai US$11,5 miliar di taman tersebut dan menjadikannya sebagai pabrik kaca kedua terbesar dunia setelah di China.

Untuk fase awal akan dikembangkan kawasan seluas 2.000 Hektar yang ditinggali 3 perkampungan dengan 700 KK yakni Pulau Kampung Sembulang Hulu, Kampung Sembulang Tanjung dan Kampung Pasir Panjang. (Red DN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.