Profil Poppy Capella, Pemegang Lisensi Kontes Kecantikan Miss Universe Indonesia

oleh -0 Dilihat
Profil Poppy Capella, Pemegang Lisensi Kontes Kecantikan Miss Universe Indonesia
Poppy Capella, Pemilik PT Capella Swastika Karya (CSK). (foto: IG poppycapella_)

Jakarta- Ramainya pemberitaan terkait finalis Miss Universe Indonesia 2023 yang melapor ke Polda Metro Jaya atas dugaan pelecehan, profil Poppy Capella mulai dicari netizen.

Pemilik PT Capella Swastika Karya (CSK) yang pada Senin (29/5/2023) lalu ini mengumumkan diri sebagai pemegang lisensi resmi Miss Universe di Indonesia mulai 2023, menggeser Yayasan Puteri Indonesia.

Poppy Capella lahir di Surabaya pada 22 Oktober 1991 (usia 31 tahun). Pada 2012 silam, Poppy Capella menikah dengan tokoh politik sekaligus pengusaha asal Malaysia bernama Datuk Wira Justin Lim Hwa-Tat.

Menikah di Katedral St Andrew, Singapura, Poppy Capella dan sang suami dikaruniai dua orang anak. Kini, Poppy Cabella menjabat sebagai direktur nasional Miss Universe Indonesia.

Poppy Capella juga sempat menjadi sorotan lantaran menjadi orang Indonesia pertama yang memegang mahkota Force for Good ciptaan produsen perhiasan mewah terkenal Mouawad, pada akhir 2022.

Mahkota ‘Force for Good’ merupakan mahkota yang diberikan kepada pemenang ajang Miss Universe 2023. Mahkota ini bertabur berlian safir seharga Rp90 miliar.

Terkait dengan adanya dugaan pelecehan seksual,
Finalis Miss Universe Indonesia 2023 berinisial N resmi melapor ke polisi buntut menjadi korban skandal foto tanpa busana saat proses body checking dalam penilaian Miss Universe Indonesia (MUID) 2023.

Laporan tersebut teregister dengan nomor LP/B/4598/VII/2023 SPKT POLDA METRO JAYA. Terlapor dalam hal PT Capella Swastika Karya.

Adapun pasal yang disertakan dalam laporan itu adalah Pasal 4, 5 dan Pasal 6 Undang-undang TPKS. Mereka juga menyertakan Pasal 14 dan Pasal 15 Undang-undang TPKS. (Red DN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.