Pekan Budaya Lampung 2022 Hadirkan Kesenian Rakyat Lampung

oleh -0 Dilihat

Bandarlampung- Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung bersama Dewan Kesenian Lampung (DKL) menggelar Pekan Kebudayaan Daerah (PKD) pada 24 September – 1 Oktober 2022. Rangkaian kegiatan kesenian yang terbuka untuk umum ini dilaksanakan di Gedung Kesenian Lampung di PKOR Way Halim dan sekitarnya.

Dalam Pekan Kebudayaan ini akan digelar berbagai acara kesenian rakyat antara lain, tari tradisional, musik tradisional, belajar berbicara dalam bahasa Lampung, work shop seni, pameran lukisan, layang-layang , dan film daerah. Selain itu juga akan turut hadir seniman yang menjajakan hasil karya seninya di tenant-tenant yang sudah disediakan untuk bazar karya seni.

Acara ini dihadiri Wakil Gubernur Lampung Chusnuni Chalim, sekaligus sebagai puncak Gawi Budaya Lampung dalam Pekan Budaya. Wagub Lampung mengatakan, meskipun segala keterbatasan akibat pandemi covid-19 kegiatan tetap bisa berjalan.

Dirinya berharap semua pihak bisa bergandeng tangan dan melestarikan adat budaya Lampung. Dengan tema “Bangkit Bersama dan Cerlangkan Budaya Menuju Lampung Berjaya” Wagub Lampung mengingatkan budaya Lampung Harus Berjaya di tanah Lampung. (Liting)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.