Hujan dan Angin Kencang di Gadingrejo, Pohon Tumbang Timpa Rumah Warga

oleh -4 Dilihat
WhatsApp Image 2022 01 26 at 12.04.23
Tiga rumah di Kecamatan Gadingrejo ambruk tertimpa pohon saat hujan deras disertai angin kencang yang terjadi kemarin, Selasa (25/1/22)

Pringsewu – Tiga rumah di Kecamatan Gadingrejo, Kabupaten Pringsewu ambruk tertimpa pohon saat hujan deras disertai angin kencang yang terjadi kemarin, Selasa (25/1/22) sore. Tak ada korban jiwa akibat kejadian tersebut.

Kapolsek Gadingrejo Iptu Ay Tobing menjelaskan, rumah yang tertimpa pohon tumbang masing-masing milik warga bernama Sugiono (45), RT 03 RW 02, Pekon Yogyakarta Selatan, rumah milik Warjo (52) di Dusun Margoyoso, Pekon Mataram dan rumah milik Paino (46) yang terletak di Pekon Yogyakarta.

“Meskipun tidak ada korban jiwa akibat kejadian tersebut namun kerugian materil mencapai puluhan juta rupiah,” kata Tobing mewakili Kapolres Pringsewu AKBP Rio Cahyowidi, Rabu (26/1/2022) siang.

Petugas bhabinkamtibmas bersama aparatur pekon dan warga membantu mengevakuasi pohon tumbang dan memperbaiki rumah warga yang rusak. “Personil polisi bersama pihak terkait sudah berada di lokasi musibah. Evakuasi dan perbaikan rumah warga sedang berjalan,” ungkapnya.

Ia mengimbau kepada masyarakat untuk mewaspadai setiap kemungkinan terjadinya bencana alam.

“Terlebih memasuki musim penghujan. Hujan disertai angin kencang sering terjadi beberapa hari belakangan,” tutupnya. (Kontributor-Anton)

Baca : BMKG : Bandar Lampung Berpotensi Hujan Ringan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.