Pertemuan Kedua Agriculture Deputies Meeting G20 Dihadiri 100 Delegasi

oleh -0 Dilihat
Pertemuan Kedua Agriculture Deputies Meeting G20 Dihadiri 100 Delegasi
Pertemuan Kedua Agriculture Deputies Meeting G20 Dihadiri 100 Delegasi

Bandarlampung- Sektor pertanian memulai rangkaian pertemuan kedua Kelompok Kerja (Pokja) Pertanian tingkat Deputi/Eselon I atau Second Agriculture Deputies Meeting (ADM) pada hari Rabu, 27 Juli 2022. Pertemuan ini dihadiri oleh sekitar 100 delegasi asing dari 20 negara anggota, 7 negara undangan, dan 13 organisasi internasional, baik secara fisik dan virtual. Pertemuan ini akan berlangsung secara hybrid pada 27 dan 28 Juli 2022 di Hotel Tentrem, Yogyakarta.

Pada pertemuan hari pertama, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, melalui video statement menyampaikan penghargaan yang tulus kepada semua deputi pertanian G20 serta negara-negara undangan dan organisasi regional dan internasional atas pasrtisipasinya pada pertemuan ADM ke-2 serta dukungannya terhadap keketuaan G20 Indonesia.

Melalui forum G20, Mentan mengajak solidaritas seluruh anggota untuk pulih dan menjadi lebih kuat bersama dari dampak pandemi dan krisis multidimensi yang saat ini berlangsung, untuk “Recover Together, Recover Stronger” sesuai dengan tema keketuaan G20 Indonesia 2022.

Sebagai forum kerja sama ekonomi dan pembangunan terbesar, G20 diharapkan dapat merespon berbagai tantangan dan tekanan pada rantai pasok pangan di seluruh dunia yang berdampak negatif pada ketahanan pangan dan gizi global.

“Saya mengharapkan pada pertemuan tingkat deputi kedua ini, para delegasi dapat mendiskusikan dan menyepakati komitmen G20 untuk mendukung ketahanan pangan global dan pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs) yang terefleksikan dalam Komunike Menteri Pertanian G20,” papar Mentan dalam sambutannya. Selanjutnya Mentan menyampaikan agar Pokja Pertanian G20 dapat menghasilkan aksi concrete deliverables untuk mendukung negara-negara berkembang dalam menghadapi situasi ketahanan pangan global saat ini.

Sekretaris Jenderal Kementerian Pertanian, Kasdi Subagyono, selaku Chair G20 AWG mengucapkan apresiasi atas kontribusi aktif negara anggota G20, negara undangan dan organisasi regional dan internasional pada berbagai inisiatif dan fora dalam kerangka AWG 2022 diantaranya:

(1) pertemuan Meeting of Agricultural Chief Scientists (MACS) pada 5-7 Juli 2022 di Bali yang membahas empat isu prioritas pertanian global yang diajukan Indonesia, yaitu kebijakan ketahanan pangan pascapandemi COVID-19, pertanian tangguh iklim, food loss and waste, serta pertanian dan ketelusuran digital; serta

(2) webinar sharing knowledge terkait penerapan teknologi digital di sektor pertanian dan pembiayaan di pedesaan pada 28-29 Juni 2022, yang merupakan kerja sama antara Pokja Pertanian dan Pokja Pembangunan (Development Working Group).

Pokja Pertanian G20 Indonesia tahun ini mengusung tema, “Balancing Food Production and Trade to Fulfil Food for All”, yang bertujuan untuk mencerminkan komitmen G20 dalam memastikan pasokan pangan yang cukup untuk semua melalui memastikan keseimbangan antara jaminan pasokan yang bersumber dari sistem pertanian pangan yang tangguh dan berkelanjutan, dan yang bersumber dari perdagangan komoditas pangan dan pertanian lintas batas negara yang lancar.

Pada pertemuan ADM kedua, delegasi negara anggota G20 akan membahas usulan draf komunike yang telah disusun berdasarkan masukan dari semua pihak yang berpartisipasi, yang membahas tiga isu prioritas utama bidang pertanian yang diusulkan Indonesia, yakni

(1) membangun sistem pangan dan pertanian yang tangguh dan berkelanjutan;

(2) mendukung perdagangan pertanian yang terbuka, adil, dapat diprediksi, dan transparan untuk keterjangkauan pangan untuk semua;

(3) memajukan kewirausahaan pertanian yang inovatif melalui digitalisasi pertanian untuk meningkatkan penghidupan petani di daerah pedesaan. Draf komunike ini diharapkan dapat disepakati pada pertemuan Tingkat Menteri Pertanian G20 yang akan dilaksanakan pada akhir bulan September 2022 di Bali. (Rls)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.