Rayakan Tahun Baru Imlek 2537, Vihara Amurwa Bhumi Graha Bagi-Bagi Angpao!

oleh -1 Dilihat
WhatsApp Image 2022 02 01 at 14.05.30
Rayakan tahun baru Imlek 2537, Vihara Amurwa Bhumi Graha bagi-bagi angpao.

Bandar Lampung – Tahun Baru Imlek 2537 yang jatuh pada tanggal 1 Februari 2022, berlangsung lancar dan tertib di Vihara Amurwa Bhumi Graha, Kota Bandar Lampung.

Berdasarkan pantauan Diskursus Network, terlihat hiasan-hiasang berwarna merah dan emas tampak menghiasi setiap sudut Vihara.

Terlihat juga puluhan warga dari anak-anak hingga dewasa berkumpul didepan Vihara Amurwa Bhumi Graha untuk menanti pembagian angpao.

Untuk tetap tertib selama acara, diturunkan juga aparat kepolisian hingga TNI agar umat yang sedang melakukan ibadah Tahun Baru Imlek 2573 di dalam Vihara Amurwa Bhumi Graha aman.

Agar tidak berkerumun, para jemaat yang ingin melakukan ibadah dilaksanakan secara bergantian serta Vihara juga tidak mengadakan pertunjukan barongsai.

Tak hanya itu, Vihara Amurwa Bhumi Graha juga membagikan sebanyak 3.000 angpau berisikan uang 10ribu hingga 20ribu rupiah kepada masyarakat pada perayaan Imlek 2573 Kongzili.

Pengurus Vihara Amurwa Bhumi Graha, Awen mengatakan kegiatan Vihara hari ini tidak ada kegiatan sembahyang lantaran sembahyang sudah dilakukan kemarin.

“Sembahyang sudah kemarin. Hari ini hanya pembagian air minum dan angpao saja,” katanya, Selasa (1/2/2022).

Ia berharap Imlek tahun ini masyarakat semua dapat merasakan berkat Imlek dan lebih damai.

Sementara itu, meski harus mengantre lama, salah satu warga, Nita (46) warga Teluk Betung mengaku senang bisa mendapatkan angpao meski tak merayakan Imlek.

“Walau tidak imlekan, saya senang semua bertoleransi. Dapat angpau juga senang sekali bisa untuk belanja,” ujarnya. (Red, DN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.