Pengelolan Air dengan Teknologi AI dari Korea

oleh -0 Dilihat
korea
Paviliun Korsel pamerkan teknologi AI dalam pengelolaan air (Marves)

Bali – Paviliun Korea Selatan (Korsel) telah dianugerahi sebagai paviliun terbaik di World Water Fair and Expo yang ke-10, yang berlangsung di Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC). Pengunjung paviliun disambut dengan slogan “Bridging the Gap: Technology and Knowledge Sharing”, yang menekankan pentingnya berbagi teknologi dan pengetahuan dalam pengelolaan sumber daya air.

“Pengetahuan yang disampaikan sangat relevan dengan ilmu yang kami pelajari saat ini,” ujar Jessica, salah satu mahasiswa semester enam Universitas Udayana, Jurusan Ilmu Kelautan, yang mengunjungi paviliun pada Jumat, (24/05/2024).

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono, juga berkesempatan mengunjungi paviliun Korsel dan menyaksikan berbagai inovasi yang ditampilkan. Menurut Shim Eun Jeong, Peneliti Utama Departemen Pendidikan dan Informasi Bencana Air dari Korea Institute of Hydrological Survey (KIHS), paviliun tersebut dikelola oleh Kementerian Lingkungan Korea Selatan.

Baca juga: CEO SpaceX Elon Musk Hadiri World Water Forum ke-10 di GWK

“Di Korea, kami memiliki banyak proyek terkait sumber daya air dan telah mengembangkan sistem untuk pengambilan keputusan dalam manajemen air. Saat ini, kami sedang mengembangkan digitalisasi dan inovasi dengan memanfaatkan Artificial Intelligence (AI) untuk analisis big data dan menggunakan satelit untuk pengelolaan air,” jelas Dr. Shim. Ia menambahkan bahwa Korea Selatan berkomitmen untuk berbagi teknologi dan pengetahuan dengan negara-negara lain.

World Water Forum ke-10 di Bali diikuti oleh 116 peserta dari 17 negara dan berlangsung hingga 25 Mei 2024, menawarkan platform global untuk diskusi dan kolaborasi internasional dalam pengelolaan sumber daya air dan pengembangan berkelanjutan.(DN)

Baca informasi menarik lainnya di Google Berita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.