Mahasiswa Lampung Gelar Aksi Solidaritas, Mendukung Aksi Mogok Makan Mahasiswa Dan Warga di NTB

oleh -0 Dilihat

Diskursus Network – Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Lampung dan BEM Nusantara dari berbagai Universitas di Lampung, menggelar aksi solidaritas di depan gerbang kampus Universitas Lampung pada Jumat siang.

Ari Yolanda, perwakilan koordinator aksi mengatakan, aksi tersebut dilakukan sebagai bentuk dukungan terhadap 17 orang mahasiswa dan warga Kabupaten Sumbawa Barat yang melakukan aksi mogok makan di Komnas HAM Jakarta sejak 13 Desember 2022 lalu.

Aksi tersebut dilakukan guna meminta Komnas HAM melakukan investigasi terkait dugaan pelanggaran hak asasi manusia (HAM) oleh salah satu perusahaan tambang.

Dalam hal ini, para mahasiswa mengajukan lima tuntutan diantaranya meminta kepada pemangku kebijakan untuk mengusut dan menindak tegas para petinggi perusahaan tambang yang terkait dalam dugaan pelanggaran HAM tersebut. (Ilham)

Baca : Selama Setahun, BNNP Lampung Ungkap 18 Kasus Dan Tangkap 44 Tersangka

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.