Pelaku UMKM Kebanjiran Pembeli di Pagelaran Musik PKOR Way Halim

oleh -0 Dilihat

Bandar Lampung – Penghujung tahun 2022 menjadi tonggak kebangkitan UMKM di Lampung, kembali di gelarnya event musik jadi ladang subur bagi pelaku UMKM makanan dan minuman meraup keuntungan.

Event musim di Provinsi Lampung semakin marak, sehingga pelaku UMKM semakin bersemangat dalam menjajakan usahanya. Ervin salah satu pemilik usaha makanan steak daging dan dim sum mengaku senang berjualan di event, karena keuntungannya bisa dua kali lipat.

Apalagi hari ini digelar konser band ternama yakni Tipe-X di PKOR Way Halim, Bandar Lampung, pengunjung dipastikan membeludak. Setiap hari, Ervin membuka dagangannya pada pukul 15.00 WIB dan membawa 100 porsi steak daging dan jika dijual dengan kondisi event bisa 50 porsi.

Kudapan yang di jajakannya Ervin terbilang murah perporsinya hanya Rp25.000 dan free es teh. Untuk dim sumnya sendiri di harga seribu rupiah.

Pelaku UMKM lainna, Ivan penjual burger dan rori toas mengaku senang dengan kembali digelarnya event musik, sebab omzet yang di dapatnya bisa mencapai 500 ribu hingga satu juta rupiah.

Untuk roti toas dijual mulai dari harga Rp13.000 hingga Rp15.000 tergantung varian rasa dan burger harganya Rp13.000 hingga Rp20.000 perporsinya.(Liting)

Baca : Ditengah Guyuran Hujan, Tipe-X Hipnotis Ribuan Warga Bandar Lampung

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.