Pemerintah Pastikan Lebaran 2024 Tanggal 10 April, Menko PMK: Akan Ada Lonjakan Pemudik Hingga 193 Juta

oleh -0 Dilihat
IMG 20240325 145453

Jakarta- Menteri PMK, Muhadjir Effendy pastikan lebaran Idul Fitri tahun 2024 akan jatuh pada tanggal 10 April. Dengan demikian, periode mudik diperkirakan akan berlangsung mulai tanggal 5 hingga 8 April 2024 dan arus balik diperkirakan terjadi mulai tanggal 13 hingga 16 April 2024.

Muhadjir menyebut, jumlah pemudik pada lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah diperkirakan mencapai 193 juta orang.

“Menurut survei terbaru, jumlah pemudik tahun ini diperkirakan mencapai angka sekitar 193 juta orang,” kata Muhadjir saat diwawancarai di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, pada Senin (25/03/2024).

Menurutnya, pemerintah dan stakeholder terkait telah mengantisipasi lonjakan pemudik pada tahun ini.

“Kami telah mempersiapkan langkah-langkah khusus untuk menghadapi lonjakan jumlah pemudik tahun ini. Polri telah menyiapkan 5.784 pos pengamanan, pelayanan, dan pelayanan terpadu telah disiapkan. Pos-pos ini akan melibatkan personel dari berbagai instansi, termasuk Kementerian Kesehatan, Basarnas, BNPB, dan tentunya petugas di posko daerah,” ungkapnya.

Sementara itu, lanjut Muhadjir untuk ketersediaan dan distribusi bahan pangan pokok serta bahan bakar minyak (BBM) pada tahun ini dapat dipastikan aman.

“Insyaallah, semuanya akan cukup dan aman,” ujarnya.

Lebih lanjut, Muhadjir mengimbau kepada para pemudik untuk memperhatikan beberapa hal penting demi keselamatan dan kenyamanan selama perjalanan, diantaranya memastikan kendaraan dalam kondisi layak dan aman.

Kemudian, melapor ke RT/RW dan petugas keamanan setempat sebelum berangkat dan pengemudi harus dalam kondisi fit dan cukup istirahat serta memastikan BBM dan saldo E-toll cukup.

“Tidak melebihi kapasitas kendaraan.
Hindari berhenti atau parkir di bahu jalan tol.
Tidak berlama-lama di rest area.
Bagi pemudik bermotor, dimohon untuk memanfaatkan program mudik gratis yang diselenggarakan oleh Polri dan instansi lainnya. Untuk penyeberangan, disarankan membeli tiket secara online jauh-jauh hari,” tuturnya.

“Dengan persiapan yang matang dan kerjasama dari semua pihak, diharapkan mudik lebaran 2024 akan berlangsung lancar dan aman bagi seluruh pemudik,” sambungnya. (Ilham)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.