Menko Muhadjir Sebut Judi Penyebab Kemiskinan

oleh -0 Dilihat
judi
Menko PMK Muhadjir

Jakarta – Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Prof. Dr. Muhadjir Effendy, M.A.P., menyatakan bahwa judi dapat menyebabkan kemiskinan di masyarakat, baik yang bermain secara online maupun offline.

“Banyak orang menjadi miskin karena judi. Hal ini menjadi tanggung jawab Kemenko PMK,” ujarnya seperti dilansir dari laman RRI pada Kamis (14/06/24).

Dalam kesempatan tersebut, ia menyebutkan bahwa pihaknya telah melakukan advokasi bagi korban judi online dan memasukkan mereka ke dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DPKS) sebagai penerima bantuan sosial.

Baca juga: MUI Menentang Rencana Pemerintah Beri Bansos Untuk Korban Judi Online

“Mereka yang mengalami gangguan psikososial, kita minta Kementerian Sosial untuk turun tangan, memberikan pembinaan dan arahan,” jelasnya.

Dr. Muhadjir Effendy juga menyoroti dampak serius dari judi online di Indonesia, yang telah dirasakan oleh hampir seluruh masyarakat.

Ia menambahkan bahwa terkait aparat yang terdampak oleh judi online, hal tersebut menjadi tanggung jawab Kapolri. Menurutnya, kasus tersebut menjadi keprihatinan pemerintah.

“Itu adalah wewenang Pak Kapolri. Namun saya minta agar ini mendapat perhatian khusus, karena penegak hukum yang seharusnya memberantas judi online malah terlibat sebagai pelaku,” tutupnya.(DN)

Baca informasi menarik lainnya di Google Berita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.