Jamaah Diimbau Hati-hati Menjaga Smart Card

oleh -0 Dilihat
smart card
Makkah (MCH 2024)

Makkah – Pada musim haji kali ini, smart card atau kartu nusuk menjadi perangkat yang sangat penting. Kartu ini berfungsi sebagai “tiket masuk” bagi para jamaah haji untuk memasuki area pelaksanaan ibadah puncak haji, yaitu Armuzna (Arafah, Muzdalifah, Mina).

Menjelang pelaksanaan ibadah di Armuzna yang akan dimulai pada 15 Juni mendatang, mayoritas calon jamaah haji (CJH) telah menerima kartu nusuk tersebut. Namun, ternyata banyak jamaah yang sudah kehilangan smart card mereka. Beberapa kehilangan kartu saat berada di kawasan Masjidil Haram, entah karena jatuh atau alasan lainnya.

Banyaknya jamaah yang kehilangan kartu nusuk bisa dimaklumi. Selain karena tali pengait kartu yang mudah lepas, kepadatan di area Masjidil Haram sering membuat jamaah berdesak-desakan sehingga kartu mereka terlepas. Selain itu, ada laporan bahwa kartu ini diincar oleh individu yang tidak memiliki visa resmi.

Apa solusinya? Direktur Layanan Haji Luar Negeri Kemenag RI, Subhan Cholid, mengonfirmasi bahwa pihaknya telah menerima laporan mengenai kehilangan kartu nusuk. “Seluruh laporan tersebut sudah ditindaklanjuti,” katanya.

Baca juga: SUB 106 Mengakhiri Fase Kedatangan Jemaah Haji Indonesia di Tanah Suci

Seluruh kartu nusuk yang hilang akan diganti. Diharapkan, kartu pengganti tersebut sudah terdistribusi maksimal H-1 sebelum pelaksanaan ibadah puncak haji pada 15 Juni.

Untuk mengamankan kartu nusuk agar tidak mudah hilang, Subhan memberikan beberapa panduan. Salah satunya adalah selalu menyimpan kartu nusuk di dalam saku dalam posisi terkait dengan tali. “Jadi, selain dikalungkan, kartu juga dimasukkan ke dalam saku,” ujar Subhan.

Selain itu, Subhan juga mengimbau para jamaah untuk menyimpan kartu mereka di tempat yang aman dan selalu waspada terhadap situasi di sekitar mereka. Mengingat pentingnya kartu nusuk ini, jamaah diharapkan lebih berhati-hati dalam menjaganya selama pelaksanaan ibadah haji.(Nurhaeni Amir/ MCH 2024)

Baca informasi menarik lainnya di Google Berita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.