ITB Raih Skor Rata-rata UTBK Tertinggi dalam SNBT 2024

oleh -0 Dilihat
utbk
Kampus ITB

Bandung – Institut Teknologi Bandung (ITB) berhasil meraih skor rata-rata Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) tertinggi dalam Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2024.

Ketua Panitia Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2024, Prof. Ganefri, Ph.D., mengungkapkan bahwa ITB menjadi perguruan tinggi negeri (PTN) dengan rata-rata UTBK tertinggi sebesar 718,73. Salah satu peserta UTBK yang memilih ITB berhasil meraih skor tertinggi sebesar 855,56, memilih jurusan Sekolah Teknik Elektro dan Informatika (STEI) Komputasi. Selain itu, peserta lainnya yang memilih Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Matematika juga mencatatkan skor tinggi sebesar 847,96.

Pada tahun 2024 ini, ITB menerima 1.752 calon mahasiswa baru melalui jalur SNBT. Pengumuman hasil kelulusan tersebut dapat diakses mulai Kamis (13/6/2024) pukul 15.00 WIB melalui laman resmi SNPMB atau melalui situs ITB. Para calon mahasiswa yang diterima merupakan peserta UTBK yang mengikuti ujian di berbagai lokasi di seluruh Indonesia pada gelombang pertama (30 April – 7 Mei 2024) dan gelombang kedua (14 – 20 Mei 2024).

Selain melalui SNBP dan SNBT, ITB juga membuka penerimaan mahasiswa baru melalui Seleksi Mandiri ITB (SM-ITB). Masa pendaftaran untuk SM-ITB tahun 2024 sedang berlangsung, dimulai dari 24 Mei hingga 18 Juni 2024. Informasi lebih lanjut mengenai pendaftaran Seleksi Mandiri ITB dapat ditemukan di laman resmi ITB.

ITB juga menawarkan Program Sarjana-Internasional atau ITB International Undergraduate Program (ITB IUP). Program ini ditujukan bagi calon mahasiswa yang ingin mendapatkan pengalaman internasional selama menempuh pendidikan di ITB. Pendaftaran ITB IUP gelombang kedua berlangsung dari 30 April hingga 23 Juni 2024.

Baca juga: Pengumuman Hasil UTBK SNBT 2024, Cek Linknya Disini!

Pelaksanaan UTBK di ITB

Pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) di ITB dimulai pada Senin (12/04/2021). Sebanyak 23.705 peserta mengikuti ujian di Pusat UTBK ITB, terbagi dalam 11.685 peserta saintek, 11.291 peserta soshum, dan 729 peserta campuran. Ujian diselenggarakan di Kampus ITB Jln. Ganesha Bandung dan enam sekolah yang bekerja sama dengan ITB, yaitu SMAN 1 Bandung, SMAN 2 Bandung, SMAN 3 Bandung, SMAN 4 Bandung, SMAN 5 Bandung, dan SMKN 2 Bandung.

Dr. Techn. Arief Hariyanto, Direktur Pendidikan ITB, mengingatkan pentingnya mematuhi syarat dan prosedur untuk kelancaran pelaksanaan UTBK, termasuk menjaga protokol kesehatan. Peserta diwajibkan hadir tepat waktu sesuai dengan jadwal ujian masing-masing, dengan gerbang lokasi ujian ditutup setengah jam sebelum ujian dimulai. Pada sesi pagi, peserta harus hadir paling lambat pukul 06.15 WIB, sementara pada sesi siang, paling lambat pukul 12.15 WIB.

Selain persiapan ujian, peserta juga diingatkan untuk membawa perlengkapan ujian seperti Kartu Peserta UTBK, ijazah atau surat keterangan lulus, kartu identitas, dan perlengkapan lain sesuai dengan protokol kesehatan, termasuk masker medis dan hand sanitizer. Informasi lebih detail mengenai prosedur dan perlengkapan ujian dapat diakses melalui tautan resmi yang disediakan oleh ITB.

Pada hari pertama pelaksanaan UTBK, sebanyak 1.644 peserta mengikuti ujian, terbagi dalam sesi pagi dan sesi siang. Pada hari-hari berikutnya, jumlah peserta rata-rata berkisar antara 1.600 hingga 2.000 orang, tersebar di tujuh lokasi ujian yang telah ditentukan.(DN)

Baca informasi menarik lainnya di Google Berita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.