Menkominfo Soroti Dampak Judi Online pada Insiden Polwan Bakar Suami

oleh -0 Dilihat
polwan bakar suami
Menkominfo RI, Budi Arie Setiadi (Setkab)

Jakarta – Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi menyampaikan keprihatinannya atas insiden tragis yang melibatkan seorang Polwan bakar suami hingga tewas karena masalah kecanduan judi online. Budi Arie juga menyinggung kasus bunuh diri seorang prajurit TNI yang terlilit utang judi online ratusan juta rupiah. Hal ini disampaikan dalam rapat bersama Komisi I DPR di Senayan, Jakarta, pada Senin (10/06/2024).

“Kita harus berduka cita karena ada polisi yang dibunuh oleh istrinya sendiri, ternyata perempuan itu lebih kejam dari lelaki ya. Ini tanpa gender stereotip loh,” ujar Budi Arie dalam rapat tersebut.

Budi juga menyebutkan kejadian bunuh diri seorang Letkol TNI akibat utang judi online sebesar Rp 900 juta yang terjadi sekitar tiga minggu lalu. Dia menegaskan bahwa Kominfo telah memblokir dua juta konten judi online sejak ia menjabat sebagai menteri.

“Jadi memang judi online ini bukannya kita enggak bisa melakukan yang sesuai tugas kita. Sejak saya dilantik jadi menteri, sudah lebih dari dua juta konten judi yang saya take down,” jelas Budi Arie.

Budi menekankan bahwa menangani judi online tidak hanya menjadi tanggung jawab Kominfo semata, tetapi memerlukan kerjasama lintas sektor. “Internet ini kan tanpa batas. Servernya di negara lain. Aparat keamanan, termasuk juga akhirnya diputuskan dalam rapat terbatas presiden untuk membentuk satgas judi online yang diketuai oleh Kemenko Polhukam, di mana saya sebagai ketua bidang pencegahan dan Kapolri sebagai ketua bidang penindakan,” terangnya.

Ia menambahkan, “Kominfo memang bertugas untuk mencegah dan men-take down konten, tetapi pemberantasan judi online ini memerlukan kerjasama dengan institusi lain seperti OJK, BI untuk sistem pembayaran, dan juga kerjasama lintas negara.”

Baca juga: Polwan Bakar Suami Hingga Tewas, Menurut Reza Indragiri Ada Masalah Lebih Besar

Insiden Polwan Bakar Suami di Mojokerto

Insiden polwan membakar suaminya terjadi di Kompleks Asrama Polisi Polres Mojokerto, Jawa Timur, pada Sabtu (8/6/2024). Kejadian ini menimpa Briptu Rian Dwi Wicaksono (28), seorang polisi yang bertugas di Polres Jombang, yang dibakar oleh istrinya, Briptu Fadhilatun Nikmah (28), seorang polwan yang bertugas di Polres Mojokerto Kota. Akibat perbuatan FN, Briptu Rian meninggal dunia pada Minggu (09/06/2024) pukul 12.55 WIB di RSUD dr Wahidin Sudiro Husodo, Mojokerto, karena luka bakar serius di sekujur tubuhnya.

Sebelum kejadian tragis tersebut, FN mengetahui bahwa rekening bank milik suaminya, yang berisi gaji ke-13 senilai Rp 2.800.000, berkurang menjadi Rp 800.000, diduga akibat digunakan untuk judi online.(DN)

Baca informasi menarik lainnya di Google Berita

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.