Relawan Minta Jokowi Pimpin Parpol, Projo: Gak Mungkin PDI, Gak Mungkin Juga PKS

oleh -0 Dilihat
Bendum DPP Projo, Panel Barus
Bendum DPP Projo, Panel Barus saat diwawancarai di kantor DPP Projo, Jakarta, pada Jum'at (31/05/2024). (Ilham)

Jakarta- Relawan Pro Jokowi (Projo), meminta Presiden Joko Widodo (Jokowi) memimpin partai politik setelah pensiun untuk mengamankan pemerintahan Presiden dan Wakil Presiden terpilih 2024, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Hal itu diungkapkan Bendahara Umum (Bendum) DPP Projo, Panel Barus saat diwawancarai di kantor DPP Projo, Jakarta, pada Jum’at (31/05/2024).

“Bahwa mubajir kalau Pak Jokowi setelah pensiun pulang kampung. Mubajir. Jadi kita berharap Pak Jokowi ke depan masih bisa eksis di politik. Nah buat Projo, kami punya imajinasi sendiri. Tentang bagaimana Pak Jokowi ke depan. Imajinasi Projo adalah ke depan Pak Jokowi bisa pimpin partai politik,” kata Panel Barus.

Menurutnya, alasan Jokowi harus menjadi pimpinan partai politik agar dapat mengawal pemerintahan Prabowo-Gibran.

“Dengan Pak Jokowi memimpin partai politik pasti partai politik yang dipimpin Pak Jokowi akan mengamankan, akan mengawal sepenuhnya pemerintahan terpilih Prabowo-Gibran semakin memastikan dan mengawal memastikan pemerintahan ini juga sukses sampai akhir,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Panel menyebut, Jokowi dapat ikut memastikan Indonesia emas 2045 dapat tercapai dengan memimpin partai politik baru.

“Karena buat kami ini satu bentuk pertanggung jawaban Pak Jokowi juga untuk ikut bersama-sama. Jangan buru-buru pensiun untuk ikut bersama-sama memastikan cita-cita Indonesia emas 2045 bisa tercapai. Yang pasti imajinasi kita baru sampai di situ. Pak Jokowi ke depan pimpin partai. Tapi realistisnya nggak mungkin PDI. Partai baru nih,” jelasnya.

Panel memastikan, Jokowi tidak akan memimpin partai PDIP ataupun PKS. Menurutnya, langkah politik Jokowi nantinya akan menentukan takdir Projo kedepan.

“Gak mungkin PDI, gak mungkin juga PKS. Gitu. Kalau dibayangkan kami loh itu. Ya sisanya mungkin. Kalau merah, kuning, hijau di langit yang biru banyak banget. Bagaimana takdir sejarah Projo nanti? akan bisa dilihat di Kongres sebelum Oktober ini. Ini juga jadi Kongres yang sangat krusial karena ini jadi satu tahap transformasi Projo kedepan,” pungkasnya. (Ilham)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.