Anggota Komisi II DPR RI Fraksi PKS, Mardani Usulkan KPU Gelar Pemungutan Suara Jangan Hari Rabu

oleh -0 Dilihat
Anggota Komisi II DPR RI fraksi PKS, Mardani Ali Sera
Anggota Komisi II DPR RI fraksi PKS, Mardani Ali Sera saat diwawancarai di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, pada Rabu (15/05/2024

Jakarta- Anggota Komisi II DPR RI fraksi PKS, Mardani Ali Sera menyarankan Komisi Pemilihan Umum (KPU) agar pemungutan suara tidak lagi digelar pada hari Rabu.

“Saya usul jangan hari Rabu teman-teman KPU pencoblosan kita. Buat Sabtu atau Minggu saja, kita sudah saatnya meninggalkan harus selalu hari Rabu,” kata Mardani di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, pada Rabu (15/05/2024).

Menurutnya, alasan pemungutan suara dilakukan pada akhir pekan ialah agar masyarakat dapat beraktivitas lebih leluasa.

“Hari paling stasioner masyarakat kita ada di tempat itu hari Rabu, tapi kita sudah demikian lama biarkan masyarakat itu menikmati kehidupan, nggak perlu libur karena pemilu. Pemilu jalan, bisnis jalan, semua jalan,” ungkapnya.

Selain itu, Mardani juga mengusulkan agar pemungutan suara tidak di tempat pemungutan suara (TPS), namun dilakukan di sekolah-sekolah.

“Kalau perlu tempatnya di sekolah, jadi kita nggak perlu bikin TPS-TPS sayang duitnya,” pungkasnya. (Ilham)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.