Menpan RB Pastikan Tidak Akan Ada Joki Pada Seleksi CPNS Dan CASN 2024

oleh -0 Dilihat
Menpan RB Pastikan Tidak Akan Ada Joki
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB), Abdullah Azwar Anas

Jakarta- Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB), Abdullah Azwar Anas pastikan tidak akan ada lagi joki pada seleksi CPNS dan CASN.

Hal itu diungkapkan Anas dalam Konferensi Pers di Gedung Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) RI, Jakarta Pusat, pada Jum’at (03/05/2024).

Anas menyebut, data calon pegawai negeri sipil (CPNS) dan calon aparatur sipil negara (CASN) tidak akan tumpang tindih lantaran telah dikunci di istana negara.

“Yang ingin kami sampaikan tidak mungkin ada data baru, karena telah dikunci datanya oleh Presiden di istana negara,” kata Anas.

Menurutnya, penguncian data di istana negara tersebut untuk mencegah adanya proses politik pada seleksi CPNS maupun CASN.

“Bahwa mereka yang bisa diselesaikan adalah mereka yang masuk ke data base kami. Kekhawatiran data baru tumpang tindih yang dimasukkan proses politik di daerah itu hemat kami jadi catatan,” ungkapnya.

“Kedua kami sampaikan, rekrutman ASN kita ini sangat tinggi transparansi dan akuntabilitasnya. Ini ada live skor di kantor KBN. Jika ada yang tes, sanak keluarga langsung bisa melihat hasil di layar live skor. Live score ini menjamin ketepatan dan akurasi dan juga tidak ada lagi joki,” sambungnya. (Ilham).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.