Dubes Palestina Berterima Kasih Kepada Indonesia

oleh -0 Dilihat
Dubes Palestina sampaikan terima kasih kepada Indonesia
Dubes Palestina sampaikan terima kasih kepada Indonesia

Jakarta – Duta Besar (Dubes) Palestina untuk Indonesia, Zuhair Al-Shun, berterima kasih kepada Indonesia. Apresiasi setinggi-tingginya dari rakyat Palestina disampaikan Zuhair, dalam penutupan aksi bela Palestina yang diikuti ratusan ribu peserta di Monas, Jakarta Pusat pada Minggu (05/11/2023).

“Salam dari bangsa Palestina disertai apresiasi dan kebanggaan yang setinggi-tingginya buat seluruh yang hadir, seluruh bangsa Indonesia dan kepada Pemerintah Indonesia, tokoh-tokoh pemimpin Indonesia, atas dukungannya terhadap Palestina,” ucap Zuhair.

Bagi Zuhair, Acara yang digelar Aliansi Rakyat Indonesia ini dianggap penting dalam mewujudkan kemerdekaan Palestina.

“Insyaallah, kita sama-sama melihat Palestina merdeka,” kata Dubes Palestina yang kemudian diterjemahkan oleh pembawa acara aksi.

Zuhair menerima dokumen pernyataan sikap Indonesia, Pernyataan itu juga diiringi seruan kepada dunia Internasional untuk menghentikan kejahatan kemanusiaan di Gaza, dan mendesak gencatan senjata dari Israel.

Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) telah mengeluarkan resolusi pada 27 Oktober 2023, yang isinya menyerukan gencatan senjata di jalur Gaza. Namun, Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu, menolaknya. (DN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.