7.141 Calon Jamaah Haji Asal Lampung Telah Lunasi Bipih

oleh -0 Dilihat
Catat! Ini Jadwal Keberangkatan Kloter Pertama Calon Jamaah Haji Lampung
Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Lampung menyebutkan bahwa sebanyak 6.619 calon jamaah haji (CJH) di provinsi ini berhak lunas biaya penyelenggaraan ibadah haji (Bipih).

Bandar Lampung – Di hari terakhir perpanjangan pelunasan biaya perjalanan ibadah haji (bipih), sebanyak 7.141 calon jamaah haji asal Lampung sudah melunasi bipih.

Kuota jamaah haji Provinsi Lampung tahun 2023 yakni sebanyak 7.050 kuota, pelunasan bipih telah melebih kuota. Untuk jemaah haji nomor 7.051 akan diprioritaskan berangkat tahun 2024.

Total jemaah reguler Provinsi Lampung sebanyak 8.735 jemaah dengan pembagian 6.972 jemaah non cadangan dan 1.763 jemaah cadangan.

Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Lampung, Puji Raharjo menyampaikan untuk jemaah cadangan belum tentu diberangkatkan dikarenakan melihat porsi kuota yang disediakan.

“Jemaah cadangan bisa berangkat setelah diusulkan ke pusat untuk dinaikkan statusnya menjadi jemaah berangkat untuk pemenuhan kuota,” kata Puji,

Puji menyampaikan skema pemberangkatan haji yakni kloter 1 Provinsi Lampung akan masuk Asrama Haji Rajabasa pada 23 Mei 2023. Lalu, singgah dari Asrama Haji jemaah akan diberangkatkan menuju Bandara Raden Intan II pada 24 Mei 2023 pukul 02.00 dini hari.

Sebelumny, Kementerian Agama mencatat sebanyak 208.819 calon haji telah melunasi Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) 1444 Hijriah hingga tenggat pelunasan ditutup pada Jumat sore.

“Sampai sore ini tercatat 208.819 orang telah melunasi Bipih 1444 H, termasuk di dalamnya adalah jamaah yang masuk kuota cadangan. Dengan demikian, jamaah yang melunasi Bipih sudah melebihi kuota dasar secara nasional sebanyak 203.320 haji reguler,” ujar Direktur Pelayanan Haji Dalam Negeri Kemenag Saiful Mujab di Jakarta, Jumat.

Sebelumnya, Kementerian Agama mencatat sebanyak 208.819 calon haji telah melunasi Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) 1444 Hijriah hingga tenggat pelunasan ditutup pada Jumat sore.

“Sampai sore ini tercatat 208.819 orang telah melunasi Bipih 1444 H, termasuk di dalamnya adalah jamaah yang masuk kuota cadangan. Dengan demikian, jamaah yang melunasi Bipih sudah melebihi kuota dasar secara nasional sebanyak 203.320 haji reguler,” ujar Direktur Pelayanan Haji Dalam Negeri Kemenag Saiful Mujab di Jakarta, Jumat.

Indonesia mendapat 221.000 kuota haji pada tahun ini. Jumlah tersebut terdiri atas 203.320 haji reguler dan 17.680 haji khusus. Selain itu, Kemenag juga mendapat tambahan kuota sebanyak 8.000 orang.

Hingga saat ini, Kemenag terus memformulasikan siapa saja peserta ibadah haji yang dapat dimasukkan ke dalam kuota tambahan tersebut dengan menerapkan prinsip keadilan.

“Jika kuota dasar 203.320 orang sementara yang melunasi 208.819 orang, berarti sudah ada kelebihan kuota cadangan hingga 5.499 orang,” ujar dia.

Menurut Saiful, tahapan berikutnya adalah pemaketan layanan bagi jamaah calon haji dan proses pemvisaan.

“Kami akan kebut proses pemvisaan. Alhamdulillah, sudah 90 persen pemvisaan,” kata dia. (red)

Baca : Menkopolhukam Mahfud MD Ditunjuk Presiden Sebagai Plt. Menkominfo

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.