Wajib Cobain Nih, Mie Ayam Taboh X Limau Bandar Lampung

oleh -0 Dilihat

Bandarlampung- Sebelum membuka Mie Ayam Taboh, awal mula usaha ini dengan merintis minuman segar dari Limau yang dalam bahasa Lampungnya jeruk. Setelah memproduksi minuman jeruk kemudian menambah usaha dengan menciptakan kuliner Mie Ayam Taboh yang artinya Gurih.

Gomin, Owner Mie Ayam Taboh merupakan warga asli Lampung sehingga dirinya terinspirasi sekaligus ingin mengajak masyarakat Lampung untuk mengenal budaya Lampung dimulai dari Kulinernya. Mie Ayam Taboh sudah berjalan kurang lebih 5 bulan dengan dua rasa yakni Mie Ayam Taboh dan Mie Ayam Lallak.

Mie ayam Taboh penuh dengan cita rasa gurih dan nikmat di lidah, sementara Mie Ayam Lallak diciptakan untuk penikmat rasa pedas dengan cabe setan atau caplak. Selain itu juga ada menu tambahan seperti es teller dengan isian alpukat, nangka, sagu mutiara, jelly, melon, kelapa muda, dan yang istimewanya ada tambahan krim dengan vanila es krim.

Harga mie ayam dan es telernya di Angka Rp15.000 per porsinya sementara untuk es Limau dijual dengan harga Rp10.000. Bagi yang ingin mencoba, Mie Ayam Taboh buka dari pukul 11.00 sampai 18.00 WIB tepatnya di jalan Panglima Polim No.23B, Segala Mider Kota Bandar Lampung. (Liting)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.