Waspadai Produk Pangan berbahaya, BBPOM Bandar Lampung Kerahkan Tim Hingga ke Desa

oleh -0 Dilihat
Waspadai Produk Pangan berbahaya, BBPOM Bandar Lampung Kerahkan Tim Hingga ke Desa
Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) di Kota Bandarlampung, Provinsi Lampung, mengerahkan kader untuk membantu pengawasan keamanan produk pangan di desa-desa.

Bandarlampung- Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) di Kota Bandarlampung, Provinsi Lampung, mengerahkan kader untuk membantu pengawasan keamanan produk pangan di desa-desa.

Pelaksana Tugas Kepala BBPOM di Bandarlampung Zamroni mengatakan bahwa sejak tahun 2020 sampai sekarang kelompok kader keamanan pangan sudah dibentuk di 33 desa.

“Di masing-masing desa anggotanya ada 20 orang, serta 50 orang (anggota) komunitas, sehingga total ada 70 orang satu desa,” katanya di Bandarlampung, Kamis.

Ia menjelaskan bahwa setiap kader keamanan pangan desa dibekali dengan pengetahuan mengenai pelaksanaan pemeriksaan keamanan produk pangan.

“Jadi dengan test kit (alat pemeriksaan) mereka bisa menguji secara mandiri terhadap produk makanan yang beredar di desa, sehingga membantu kami dalam mengawasi keamanan pangan,” katanya.

Zamroni mengatakan bahwa kader keamanan pangan antara lain dikerahkan untuk mengawasi keamanan produk makanan yang diperdagangkan di pasar dan sekolah.

“Pengawasan keamanan pangan ini memang cukup sukar, terutama di sekolah, karena banyak sekali yang berdagang, yang setiap hari bergantian. Jadi, peran kader di desa, pasar, dan kader cilik ini sangat membantu dalam pengawasan kualitas serta keamanan pangan masyarakat,” katanya.

Ia menjelaskan bahwa peningkatan pengawasan peredaran produk pangan ditujukan untuk memastikan kesehatan dan keamanan makanan yang diperdagangkan kepada warga.

“Harapannya ini dapat direplikasi oleh pemerintah daerah, sehingga pangan aman di Lampung akan terwujud,” katanya.

“Kami akan terus melakukan pengawasan pangan atau jajanan hingga ke kabupaten dan kota,” ia menambahkan. (Red, DN/Ant)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.