224 Calon PPS Bandar Lampung Dianggap Mengundurkan Diri

oleh -0 Dilihat
Ketua KPU Kota Bandar Lampung Dedy Triyadi menyetakan pemetaan TPS untuk Kota Bandar Lampung telah selesai dilakukan dan telah menetapkan 2.846 TPS. Kamis (26/1/2023)
Ketua KPU Kota Bandar Lampung Dedy Triyadi menyetakan pemetaan TPS untuk Kota Bandar Lampung telah selesai dilakukan dan telah menetapkan 2.846 TPS. Kamis (26/1/2023)

Diskursus Network – Ketua KPU Kota Bandar Lampung, Dedy Triyadi menegaskan 224 calon PPS Bandar Lampung yang tidak ikut tes CAT untuk menjadi badan ad hoc Pemilu 2024 dianggap mengundurkan diri.

“Mereka tidak hadir tanpa keterangan dan dianggap mengundurkan diri karena tidak ada tes CAT susulan,” ungkapnya pada Senin (9/1/2023)

Ia mengatakan, total calon Anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) yang lolos penelitian administrasi sebanyak 1.385 orang.

Lalu total yang hadir dalam test CAT sebanyak 1.16.1 orang dan 224 orang tidak hadir, pelaksanaan tes CAT bagi calon Anggota PPS untuk Pemilu 2024 berlangsung sejak 6-8 Januari 2023 di Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya Kota Bandar Lampung.

Pelaksanaan tes CAT calon Anggota PPS Bandar Lampung dipastikan berlangsung transparan dan akuntabel.

“Tes CAT dibagi dalam beberapa sesi. Untuk Jumat ada sesi pagi dan siang, keesokan harinya Sabtu ada empat sesi, pagi sampai malam, dan hari ini hanya tiga sesi yakni pagi, siang, dan sore,” ungkapnya.

Dia mengatakan, KPU Bandar Lampung selanjutnya akan menyusun ranking peserta tes tertulis dalam rapat pleno yang dijadwalkan pada 11 Januari 2023.

“Walaupun sebenarnya peserta sudah tahu nilai dari hasil tes CAT setelah ujian tertulis,” ujarnya.

KPU Bandar Lampung akan tetap mengumumkan nilai peserta di lokasi tes CAT, ini sebagai bentuk transparansi dan akuntabilitas agar tidak menimbulkan kecurigaan.

“Aplikasi yang sekarang sudah lebih bagus. Nilai tes CAT tidak bisa diubah karena sudah terenkripsi dan hanya bisa dibuka dengan aplikasi KPU,” ujarnya.

Hasil tes CAT, langsung diinput ke Sistem Informasi Anggota KPU dan Badan Ad Hoc (SIAKBA) untuk dilaporkan ke KPU RI.(Roy)

Baca : Lakukan Penyegaran, Wali Kota Bandar Lampung Lantik 64 Pejabat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.