BMKG Perkirakan Bandar Lampung Alami Hujan Ringan

oleh -0 Dilihat
BMKG: Hujan Lebat & Angin Kencang Berpotensi Terjadi di Sejumlah Wilayah
BMKG: Hujan & Angin Kencang Berpotensi Terjadi di Sejumlah Wilayah

Jakarta – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memperkirakan sebagian kota di Indonesia akan hujan ringan pada Kamis (27/10/2022).

Dikutip dari laman bmkg.go.id, wilayah yang diperkirakan akan mengalami hujan ringan yakni Denpasar, Serang, Bengkulu, Jakarta Pusat, Gorontalo, Jambi, Surabaya, Pontianak, Banjarmasin, Palangka Raya, Pangkal Pinang, Tanjung Pinang, Bandar Lampung, Kupang, Manokwari, Manado, Padang, dan Palembang.

Kota besar lainnya juga diprediksi akan berawan tebal diantaranya Banda Aceh dan Bengkulu. Kemudian, kota yang diperkirakan berawan yakni Samarinda, Mamuju, dan Makassar.

Selanjutnya, kota besar yang diperkirakan hujan sedang yakni Yogyakarta, Bandung, Semarang, dan Medan. Sementara Mataram diperkirakan akan mengalami hujan petir.

Kota besar yang diperkirakan cerah berawan yakni Ambon, Ternate, Jayapura, Pekanbaru, dan Kendari.

Pada malam harinya, BMKG memperkirakan sebagian besar wilayah Indonesia berawan yakni Serang, Yogyakarta, Jakarta Pusat, Gorontalo, Banjarmasin, Pangkal Pinang, Tanjung Pinang, Ambon, Mataram, Kupang, Jayapura, dan Makassar. (Red, DN)

Baca : Pro dan Kontra Pasal Perzinahan, Ini Tanggapan PHRI Lampung

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.