Kabar Baik! BLT Subsidi Upah Untuk Pekerja Masih Bisa Cair

oleh -0 Dilihat
Kabar Baik! BLT Subsidi Upah Untuk Pekerja Masih Bisa Cair
Kabar Baik! BLT Subsidi Upah Untuk Pekerja Masih Bisa Cair

Bandarlampung- Pemerintah segera mencairkan BLT subsidi gaji atau Bantuan Subsidi Upah (BSU) 2022 untuk pekerja. Tidak semua pekerja bisa mendapatkan BLT subsidi gaji Rp1 juta.

Pemerintah telah menganggarkan BLT subsidi gaji Rp8,8 triliun untuk 8,8 juta pekerja. Kendati belum ada kepastian tanggal cair BSU 2022, namun Kemnaker menyebut jika segala regulasi pencairan sudah siap, maka pekerja bakal menerima BLT Subsidi Gaji Rp500.000 per penerima.

Untuk pekerja yang mendapat BLT subsidi gaji ini yang bergaji Rp3,5 juta per bulan. Sehingga, yang gajinya lebih dari nominal tersebut tidak masuk data.

Sekretaris Jenderal Kemnaker Anwar Sanusi mengatakan saat ini penyaluran BLT subsidi gaji masih dimatangkan, baik dari segi data penerima hingga proses penyalurannya.

“Kalau sudah siap semua, kita segera salurkan. Kalau sudah selesai regulasi dan data calon penerima maka langsung disalurkan,” katanya.

BLT subsidi gaji Rp1 juta cair akan dicairkan ke 4 rekening. Empat rekening tersebut adalah BRI, BNI, BTN dan Bank Mandiri.

Pekerja dapat mengecek apakah sudah memiliki rekening tersebut atau tidak.

Pencairan BLT subsidi gaji masih menggunakan data BPJS Ketenagakerjaan dan disalurkan ke rekening bank Himbara.

Merujuk penyaluran BLT Subsidi Gaji tahun lalu, syarat pekerja yang menerima BSU yakni sebagai berikut:

1. Diutamakan yang bekerja pada sektor industri barang konsumsi, transportasi, aneka industri, properti dan real estate, perdagangan & jasa kecuali Pendidikan dan Kesehatan (sesuai klasifikasi data sektoral BPJSTK).

2. Warga Negara Indonesia yang dibuktikan dengan kepemilikan KTP

3. Pekerja/buruh bekerja di wilayah dengan upah minimum provinsi atau kabupaten/kota lebih besar dari Rp3,5, maka persyaratan gaji/upah tersebut menjadi paling banyak sebesar upah minimum kabupaten/kota dibulatkan ke atas hingga ratus ribuan penuh.

(Red, DN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.