Pantai TISKA Bandar Lampung, Destinasi Alternatif Untuk Wisata Keluarga

oleh -5 Dilihat
264055830 1259878507846182 5494171227895797501 n
Bagi kamu yang mencari destinasi wisata yang tidak terlalu jauh dari pusat Kota Bandar Lampung, kalian bisa memilih Pantai Taman Indah Srengsem Kereta Api (Pantai TISKA). (Foto: IG @pantai_tiska)

Bandar Lampung– Bagi kamu yang mencari destinasi wisata yang tidak terlalu jauh dari pusat Kota Bandar Lampung, kalian bisa memilih Pantai Taman Indah Srengsem Kereta Api (Pantai TISKA).

Hanya butuh waktu 30 menit berkendara, kalian sudah bisa tiba di lokasi. Jalan menuju lokasi pun termasuk lancar, jarang terjadi kemacetan.

Pantai TISKA mulai dikenal oleh warga Bandar Lampung dan juga wisatawan luar Lampung karena suguhan pemandangan indah Teluk Lampung. Bukti lokasi wisata keluarga ini diminati pengunjung, pada libur akhir tahun (2021-2022), pantai ini dipadati pengunjung yang ingin berwisata baik warga yang ada di kota Bandar Lampung maupun dari luar.

266916884 134557429001893 1524826713022011816 n

Sebelum jadi destinasi wisata menarik, pantai Tiska dulunya adalah pelabuhan penyeberangan kapal ferry sebelum ada Pelabuhan Bakauheni.

Dikenal dengan nama Pelabuhan Srengsem, atau Pelabuhan Panjang, pantai Tiska terdapat gudang dan dermaga perusahaan-perusahaan besar.

Untuk berangkat ke pantai Tiksa dari pusat kota Bandar Lampung, hanya berjarak 13 kilometer atau membutuhkan waktu sekitar 30an menit untuk tiba di lokasi.

Sementara dari Pelabuhan Panjang (Pelindo II), jaraknya sekitar 3,2 kilometer, dan dari Pantai Pasir Putih berjarak 5,8 kilometer.

265141835 193263063014112 4950469296389931751 n

Bagi kalia yang ingin berwisata di sini, harga tiket masuk juga masih terjangkau. Untuk dewasa, harga tiket masuk sebesar Rp10.000 sementara untuk anak-anak hanya berkisar Rp5.000 saja.

Jam buka di pantai Tiksa setiap hari dari pukul 08:00 WIB pagi hingga pukul 20:00 WIB malam.

Salah satu kelebihan pantai ini adalah posisinya yang persis menghadap ke arah barat. Jadi saat berkunjung ke sini, kalian bisa memperoleh spot menarik untuk menikmati suasana matahari terbenam (sunset).

Dari sini kalian juga bisa memandang daratan di seberang. Sebagian adalah perbukitan Kota Bandar Lampung dan sebagian Perbukitan Pesawaran.

Yang tak kalah menarik dari lokasi wisata ini, juga tersedia berbagai fasilitas untuk memanjakan pengunjung. Pengelola sudah menyiapkan area parkir, kios, gazebo, jogging track, ruang ganti.

Selain itu juga ada lapangan futsal, voli pantai, taman bermain anak, musholaa, dan lan-lain. Nah, menarik bukan untuk dikunjungi bersama keluarga? (Red, DN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.