IBL Hentikan Sementara Pertandingan Seri Kedua Untuk Mitigasi COVID-19

oleh -4 Dilihat
4FEE35C3 2637 49CB AD5C 8B581FF5F0CE
Manajemen Liga Bola Basket Indonesia (IBL) memutuskan untuk mengistirahatkan sementara pertandingan pada seri kedua setidaknya hingga akhir

Jakarta – Manajemen Liga Bola Basket Indonesia (IBL) memutuskan untuk mengistirahatkan sementara pertandingan pada seri kedua setidaknya hingga akhir pekan ini sebagai upaya mitigasi penyebaran COVID-19.

Keputusan tersebut diambil menyusul temuan baru kasus positif COVID-19 yang menimpa para pemain maupun perangkat pertandingan liga basket profesional tertinggi di Tanah Air itu.

“Hari Kamis (3/2), Jumat (4/2) dan Sabtu (5/2) kami putuskan untuk tidak mempertandingkan game sebagai upaya menghentikan penyebaran virus COVID-19,” kata Direktur Utama IBL Junas Miradiarsyah dikutip dari laman resmi liga, Jumat (4/2/2022) pagi

Berdasarkan hasil tes PCR ulang yang dilakukan kepada seluruh peserta IBL pada 1 Februari kemarin, terdapat beberapa pemain yang mendapat hasil positif COVID-19. Hasil serupa juga diterima oleh enam orang wasit yang bertugas pada seri kedua IBL 2022 di C-Tra Arena Bandung, yang dijadwalkan 29 Januari-5 Februari.

Meski demikian, Junas mengatakan mayoritas personel saat ini dalam kondisi sehat, bahkan ada juga yang telah mendapatkan hasil negatif.

Namun, penyelenggara tetap memutuskan untuk mengistirahatkan seluruh laga yang tersisa di seri kedua itu sembari terus melakukan pengawasan kepada para peserta.

“Mengingat musim kompetisi masih panjang, sementara ini demi mencegah dan menghentikan penyebaran, sisa pertandingan seri kedua kami istirahatkan,” tegas Junas.

Dengan penghentian ini, IBL berencana memperpanjang seri kedua di Bandung sehingga seluruh pertandingan yang masih tersisa dapat dilanjutkan.

Langkah tersebut mendapat dukungan dari klub peserta, salah satunya West Bandits Solo. Pelatih West Bandits Raoul Miguel mendukung dan memaklumi penundaan yang dilakukan oleh pihak IBL.

“Saya mendukung saja dengan apa pun keputusannya, yang harus dilakukan sekarang kita harus berhati-hati dengan prokes,” ujar pelatih yang biasa disapa Coach Eboss itu.

“Bagi tim pelatih, yang terpenting dari penundaan ini bagaimana kami bisa menciptakan latihan yang bisa menjaga mood para pemain supaya energi mereka tidak berubah. Itu yang menjadi perhatian, kita harus terus menjaga mood para pemain,” tambah dia.

IBL 2022 seri Bandung baru memainkan 12 pertandingan dan masih menyisakan 20 pertandingan lagi. (Red,DN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.