Ganjar Pranowo: Datang ke Lampung Yang Pertama Dicoba Harus Kopi

oleh -3 Dilihat
WhatsApp Image 2022 01 21 at 23.19.11
Ganjar Pranowo

Bandar Lampung – Ketua Alumni Universitas Gajah Mada (Kagama) Ganjar Pranowo mengungkapkan bila datang ke Lampung wajib hukumnya mencoba kopi.

“Kopi dan kripik menjadi khas wilayah Lampung, sehingga wajib hukumnya untuk mencicipi makanan ini,” ungkapnya dalam temu alumni Kagama di Warkop WAW, Bandar Lampung, Jumat (21/1/2022).

Dia mengatakan, ini kunjungan yang tertunda sebab telah direncanakan sejak dua tahun lalu, tapi karena terbentur pandemi  hingga harus ditunda.

Ganjar melanjutkan, kripik Lampung telah dicoba dan sudah tidak diragukan lagi, apalagi dikemas dengan sesuatu yang berbeda.

“Kalo keripik nanas, pisang dan kopi sudah tidak diragukan lagi sebab sudah menjadi menu andalan Lampung, ke depan Jawa Tengah bisa belajar dari Lampung,” ungkapnya.

Gubernur Jawa Tengah ini mengatakan dirinya juga telah menjalin komunikasi dengan Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung untuk pengembangan jajanan khas Lampung.

“Kita akan bantu mempromosikan, apalagi tadi saya sudah bertemu dengan para pemilik usaha keripik dan mereka mengajak kerjasama, saya akan bantu,” ungkapnya.

Baca :  Dinkes Lampung Siap Tambah Tempat Tidur Antisipasi Omicron

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.