Sebut Metaverse Tidak Menarik, Ini Alasan Bos Tesla

oleh -4 Dilihat
Untitled design 2 6
Bos Tesla dan SpaceX, Elon Musk berpendapat teknologi metaverse tidak menarik. (foto/ilustrasi)

Diskursus Network-BOS Tesla dan SpaceX, Elon Musk berpendapat teknologi metaverse tidak menarik.

“Saat ini saya tidak bisa melihat situasi metaverse yang menarik,” kata Musk, dikutip dari laman The Verge.

Musk mengakui bisa saja dia terlalu tua untuk memahami perkembangan teknologi, seperti saat tahun 1995 tidak semua orang memahami internet.

Musk, dalam hal ini menyatakan dia adalah salah seorang yang paham potensi internet pada 1995. Kritiknya terhadap metaverse lantaran dia belum menemukan contoh penggunaan yang menarik untuk teknologi tersebut.

“Saya tidak yakin seseorang mau memasang layar di wajah mereka setiap hari, tidak mau pergi ke mana-mana. Rasanya – tidak mungkin,” kata Musk.
Pendiri Tesla ini juga mengkritik Web3, layanan internet berbasis blockchain dan mata uang kripto. Menurut dia, teknologi ini “lebih cenderung ke pemasaran dibandingkan kenyataan”.

Teknologi metaverse banyak diperbincangkan tahun ini sejak Facebook Inc mengganti nama mereka menjadi Meta Inc karena ingin mengembangkan platform metaverse.

Istilah Metaverse merujuk secara luas pada gagasan tentang dunia virtual yang dapat diakses oleh banyak orang walaupun menggunakan perangkat berbeda.

Metaverse digambarkan sebagai ranah online yang sepenuhnya imersif, terlihat mirip dengan dunia nyata, tetapi dihasilkan oleh komputer.

Metaverse juga merupakan ruang virtual yang diciptakan sebagai versi digital dari berbagai aspek yang ada di dunia nyata, baik itu interaksi antara manusia maupun fungsi ekonomi.

Dalam Metaverse, manusia akan mengenal istilah virtual reality (VR) yang ditandai dengan pemakaian dunia virtual yang lebih berkelanjutan. (Red, DN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.