Taman Gajah Dulu Dipuja, Kini Dihina

oleh -4 Dilihat
Taman Gajah yang akan menjadi lokasi pembangunan masjid Al - Bakrie
Taman Gajah yang akan menjadi lokasi pembangunan masjid Al - Bakrie

Bandar Lampung – Taman Gajah di wilayah Kota Bandar Lampung, Provinsi Lampung yang menjadi pusat berkumpulnya masyarakat kini kian banyak menuai hujatan karena kondisinya yang tidak terawat.

Dari pantauan Diskursusnetwork.com, Bandar Lampung, Minggu (12/12), fasilitas taman yang dibangun era kepimpinan Ridho Ficardo yang menjabat Gubernur Lampung dalam priode 2014-2019, terlihat tidak terawat.

Sejumlah fasilitas seperti air mancur, spot foto lukisan 3D, sudah tidak tampak dan sampah pun menumpuk disejumlah titik bermain dilokasi itu.

Tumpukan sampah dilokasi itu pun dikeluhkan oleh warga yang ingin bemain, sebab membuat aroma yang kurang enak.

“Fasilitas sudah banyak berkurang, banyak tumpukan sampah apa lagi jika sudah dipagi hari,” ungkap Farhan (23) warga Kecamatan Tanjungkarang Barat.

Ia mengharapkan, falisitas ruang terbuka yang sudah dibuat sejak dua tahun lalu ini bisa lebih terawat, sebab Taman Gajah sudah menjadi lokasi tujuan masyarakat Lampung di hari libur.

Jika dibiarkan seperti ini, terus menurus akan rusak dan hancur sehingga tidak ada lain ruang terbuka yang mejadi tempat bermain anak-anak.

Hal senada disampaikan Ahmad (24) warga Telukbetung Barat mengharapkan ada perbaikan fasilitas dari pemerintah khususnya keamanan dan keberishan

Baca https://diskursusnetwork.com/2021/12/12/bmkg-prediksi-hujan-lebat-terjadi-di-sejumlah-daerah-indonesia/

“Air mancur sudah tidak sebagus dulu, temboknya sudah pudar dan lantai bermain anak untuk berlari sudah membahayakan,” ungkapnya.

Harapannya, ini segera diperbaiki sehingga masyarakat mempunyai tempat untuk bermain.

Pada bulan Februari 2019, Ruang Terbuka Hijau (RTH) Elephant Park atau Taman Gajah diresmikan mantan gubernur Provinsi Lampung Ridho Ficardo.

Ada sejumlah fasilitas yang bisa dinikmati di taman ini, tidak hanya untuk kaula muda tetapi juga semua kalangan usia.

Fasilitas tersebut di antaranya Lapangan MuItifungsi (basket dan futsal), Lapangan Skateboard, Mushala, Air Mancur, Spot Foto Lukisan 3D, lampu bertuliskan Love dan lainnya.

Terkadang Lampung Elephant Park ini juga dijadikan tempat penyelenggaraan live musik yang bisa dinikmati oleh seluruh warga kota Bandar Lampung.

Taman Gajah ini hasil revitalisasi Lapangan Merah dan Pasar Seni Enggal yang merupakan lahan milik Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung untuk dijadikan RTH yang diberi nama Lampung Elephant Park seluas 15 ribu meter persegi. (Red/DN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.