Terus Kejar Target, Warga Kelurahan Yukum Jaya Lampung Tengah Sudah 90 Persen Divaksinasi

oleh -1 Dilihat
vaksiin
Ilustrasi Vaksinasi/Net

Lampung Tengah – Ratusan masyarakat Yukum Jaya, Kecamatan Terbanggi Besar, Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng) antusias mendatangi kantor balai desa beberapa hari ini, untuk mengikuti vaksinasi covid-19.

Pelaksanaan vaksinasi tersebut berjalan lancar dan tertib serta tetap mematuhi protokol kesehatan. Selain itu juga masyarakat sudah memahami aturan, dan dengan sendirinya mencari tempat duduk untuk menghindari kerumunan.

Salah satu warga bernama Maimunah (50) mengatakan, ia datang dari pukul 08.00 WIB untuk mendaftar dan pukul 09.00 WIB sudah divaksin.

“Saya sengaja datang dari pagi untuk mendaftar biar cepat selesai, tapi adik saya tidak bisa divaksin karena lagi sakit batuk pilek,” ungkap Maimunah.

Lurah Yukum Jaya Iqbal Husin mengatakan kegiatan vaksinasi ini sudah berjalan hampir satu pekan demi mencapai target, dan kini sudah 90 persen warganya sudah divaksin.

“Kelurahan Yukum Jaya terdiri dari 13 lingkungan dan 80 RT dan ada penambahan 3 RT baru dan kita terus mendata serta sosialisasi ke warga yang belum divaksin segara mendatangi kantor kelurahan,” ungkap Iqbal pada Senin (25/10/2021)

Iqbal juga berharap Yukum Jaya menargertkan secepatnya harus menjadi zona hijau.

“Target kami Yukum Jaya dalam waktu dekat harus menjadi zona hijau, dan bisa sudah masuk maka semua kegiatan bisa berjalan sebagaimana mestinya, termasuk sekolah sudah bisa tatap muka,” tutup Iqbal. []

Laporan Kontributor: Deny Fernando

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.